Polres Depok Kerahkan 115 Personel Sekat Perbatasan Antisipasi Pengunjuk Rasa

Selasa, 13 Oktober 2020 - 13:25 WIB
loading...
Polres Depok Kerahkan...
Polrestro Depok melakukan penyekatan di sejumlah wilayah guna mencegah massa yang hendak demo ke Istana Negara untuk menolak UU Omnibus Law.Foto/SINDOnews/R Ratna Purnama
A A A
DEPOK - Polrestro Depok melakukan penyekatan di sejumlah wilayah guna mencegah massa yang hendak demo ke Istana Negara untuk menolak UU Omnibus Law . Penyekatan dilakukan di sejumlah titik yang dilalui massa dari luar Depok menuju Jakarta.

“Iya ada (penyekatan) di Cijago, Simpangan, Pal, UI dan stasiun-stasiun,” ungkap Kanit Kamsel Satlantas Polres Metro Depok, AKP Elly Padiansari, Selasa (13/10/2020). Penyekatan mayoritas dilakukan di Jalan Raya Bogor. Karena ruas jalan tersebut merupakan akses yang dilalui massa dari kawasan Bogor menuju Jakarta.

“Di Cimanggis ada beberapa penyekatan. Karena wilayah Cimanggis merupakan jalur yang dilalui seperti kemarin dilintasi oleh masyarakat yang ada di Bogor, Cibinong, Citeureup. Jadi kami melakukan penyekatan yang ada di wilayah kami,” tambah Kapolsek Cimanggis AKP Agus Khoeron. (Baca: 833 Personel Gabungan Kawal Pendemo Penolakan UU Cipta Kerja di Bekasi)

Di wilayahnya, lanjut Agus, ada tiga titik yang disekat. Mulai dari perbatasan Depok-Citeureup hingga Pal. Pihaknya melakukan penyekatan untuk menyaring pergerakan massa. “Ini bertujuan menyaring masyarakat yang akan ke Jakarta. Kalau memang kerja silakan kita memberikan kelancaran, tapi kalau niatannya berbeda dan ditemukan sajam atau barang dilarang ya kita amankan,” tukasnya.

Menurut Agus, personel yang dikerahkan sekitar 115 personel gabungan TNI-Polri. Mulai dari Kodim, Koramil, Polsek dan Polres. “ Kalau di Pal ada 85 personel, kemudian ujung Depok-Bogor ada 30 personil,” ucapnya.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
2 Siswi Tewas usai Tertemper...
2 Siswi Tewas usai Tertemper KRL Citayam-Nambo di Bojonggede
Anggota DPRD Depok Tersangka...
Anggota DPRD Depok Tersangka Kasus Dugaan Pencabulan Anak Ditahan
Kombes Arya Perdana...
Kombes Arya Perdana Jabat Kapolrestabes Makassar, Kapolres Depok Kini Dijabat Kombes Abdul Waras
Pengemudi Mobil yang...
Pengemudi Mobil yang Letuskan Senjata Api di Depok Jadi Tersangka
Koboi yang Umbar Tembakan...
Koboi yang Umbar Tembakan di Depok Ditangkap, Ngaku Keluarga TNI
Massa Buruh Mulai Berdatangan,...
Massa Buruh Mulai Berdatangan, 1.859 Aparat Gabungan Dikerahkan
Kronologi Toko Kue Bogor...
Kronologi Toko Kue Bogor Dapat Order Fiktif Rp4 Juta ke Markas Kodim Depok
6 Tersangka Pengeroyokan...
6 Tersangka Pengeroyokan Tahanan Rutan Depok hingga Tewas Terancam 12 Tahun Bui
8 Tersangka Sindikat...
8 Tersangka Sindikat Penjual Bayi di Depok Terancam 15 Tahun Penjara dan Denda Rp600 Juta
Rekomendasi
Awal Tahun, Sri Mulyani...
Awal Tahun, Sri Mulyani Umumkan APBN Sudah Tekor Rp31,2 Triliun
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Berita Terkini
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
34 menit yang lalu
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
4 jam yang lalu
Kanit PPA Polrestabes...
Kanit PPA Polrestabes Makassar Minta Rp10 Juta ke Pelaku Pelecehan, Rp5 Juta untuk Korban dan Rp5 Juta Iptu HR
6 jam yang lalu
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
6 jam yang lalu
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
7 jam yang lalu
Kronologi Fidya Kamalindah...
Kronologi Fidya Kamalindah Atlet Taekwondo Nasional asal Bandung Hilang 10 Tahun
13 jam yang lalu
Infografis
Tentara Bayaran dari...
Tentara Bayaran dari AS Bertebaran di Perbatasan Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved