Belum Ditetapkan KPU Sidoarjo, Sahabat Kelana Minta Pendukung Tidak Drop

Kamis, 24 September 2020 - 20:38 WIB
loading...
Belum Ditetapkan KPU...
Sahabat Kelana Aprilianto, yang juga Ketua DPD Hanura Jawa Timur (Jatim) Yunianto Wahyudi. Foto SINDOnews
A A A
SURABAYA - Sahabat Kelana Aprilianto, yang juga Ketua DPD Hanura Jawa Timur (Jatim) Yunianto Wahyudi mengajak seluruh pengusung, pendukung, serta tim pemenangan Kelana-Dwi Astutik agar tidak drop motivasi lantaran keduanya belum ditetapkan KPU Sidoarjo sebagai pasangan calon (paslon) di Pilbup Sidoarjo 2020.

"Saya pribadi, sebagai sahabat Kelana memahami proses tahapan yang ada di KPU. Karena memang kita menerima informasi, bahwa sore kemarin berkas dokumen kesehatan atas nama Ibu Dwi Astutik baru diambil KPU dari RSUD dr Soetomo," katanya, Kamis (24/9/2020). (Baca: KPU Surabaya: Machfud Arifin Akan Jalani Tes Swab 17 September)

Sesuai dengan tahapan yang dipahaminya di proses PKPU, lanjut politikus yang akrab disapa Masteng itu, bahwa paslon yang berkasnya diverifikasi dan ditetapkan memang harus sehat. "Makanya tanggal 25, itu kan insyaallah seluruh dokumen Pak Kelana dan Bu Dwi Astuti, diproses oleh KPU. Sehingga bisa saya memastikan, karena kelengkapan dokumennya itu benar, maka tanggal 28 KPU akan melaksanakan proses penetapan keduanya sebagai pasangan calon," jelasnya.

Hal ini penting, kata Masteng, untuk memberikan keyakinan kepada tim besar Kelana-Astuti, kalau penetapan dari KPU hanya soal waktu. "Hampir pasti dan kita perlu meyakini, bahwa proses tanggal 28 itu Pak Kelana-Bu Dwi Astuti akan menjadi pasangan calon bupati dan wakil bupati Sidoarjo," katanya.

Jadi, tandas Masteng, soal berkas sudah tidak ada masalah kalau Kelana-Astutik dalam kondisi sehat, khususnya Astutik yang terbebas dari stigma COVID-19 setelah menjalani isolasi dan dibuktikan dengan tes swab PCR (Polymerase Chain Reaction) yang menunjukkan hasil negatif. (Baca: Kelana-Astutik Belum Ditetapkan KPU, Timses: Hanya Soal Waktu)

"Sebagai sahabat Kelana, saya memberikan dukungan kepada pengusung, pendukung, dan tim pemenangan, agar tetap meyakini bahwa ini bicara waktu saja, mundur 3 atau 4 hari dan akan ditetapkan pada 28 September," pungkasnya.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
12 Orang Meninggal dalam...
12 Orang Meninggal dalam Bentrokan Pilkada Puncak Jaya
Pengamat: Kekalahan...
Pengamat: Kekalahan Andika di Pilkada Serang karena Masyarakat Menolak Dinasti Politik
Dua Paslon Kepala Daerah...
Dua Paslon Kepala Daerah Malang Raya yang Didukung Perindo Jadi Pemenang Pilkada 2024
Ketua Perindo Sumut...
Ketua Perindo Sumut Apresiasi Kinerja Kepolisian Sepanjang 2024
Paslon Usungan Perindo...
Paslon Usungan Perindo Alexander Wilyo-Jamhuri Amir Klaim Menang 53,24% di Pilkada Ketapang
Real Count Internal...
Real Count Internal 50,6%, Jagoan Perindo Saipullah-Atika Klaim Menang Pilkada Mandina
Elektabilitas Alex-Jamhuri...
Elektabilitas Alex-Jamhuri Capai 45% di Pilkada Ketapang, Perindo Ajak Kader All Out
Warga Optimistis Paslon...
Warga Optimistis Paslon HAS Kembalikan Kejayaan Maluku Utara
Mahasiswa Tuntut Transparansi...
Mahasiswa Tuntut Transparansi LHKPN Calon Bupati Gowa 2024
Rekomendasi
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
Review Weak Hero Class...
Review Weak Hero Class 2, Persahabatan, Trauma, dan Pertarungan di Lorong Sekolah
Berita Terkini
TNBBS Terancam Rusak,...
TNBBS Terancam Rusak, Gubernur Lampung Siapkan Langkah Tegas Hadapi Ribuan Perambah
14 menit yang lalu
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Disertai Dentuman Keras, Tinggi Kolom Abu Vulkanik 4.000 Meter
21 menit yang lalu
Wellbeing Festival 2025...
Wellbeing Festival 2025 Ajak Keluarga Tumbuh Bersama Menuju Hidup Selaras dan Bermakna
2 jam yang lalu
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
2 jam yang lalu
3 Jenderal Polisi Pimpin...
3 Jenderal Polisi Pimpin Pencarian Iptu Tomi S Marbun di Hutan Belantara Teluk Bintuni Papua Barat
2 jam yang lalu
Organisasi Advokat Tertua...
Organisasi Advokat Tertua PAI Rayakan HUT ke-62 di Bandung, Miliki 16 Ribu Anggota
3 jam yang lalu
Infografis
2 Alasan Buaya Hidup...
2 Alasan Buaya Hidup Berdampingan dan Tidak Mau Memakan Capybara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved