Penumpang KRL Positif Corona Dirujuk ke Rumah Sakit

Senin, 04 Mei 2020 - 20:58 WIB
loading...
Penumpang KRL Positif...
Foto/ilustrasi.istimewa
A A A
BANDUNG - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Jabar, Berli Hamdani mengungkapkan tiga penumpang kereta rel listrik (KRL) Bogor-Jakarta yang diketahui positif Corona berdasaran hasil tes PCR telah dirujuk ke rumah sakit.

"Dari tiga penumpang itu, ada yang dirujuk ke RS Persahabatan karena usianya sudah lanjut, kemudian rumah sakit lainnya, dan yang lainnya kita minta untuk isolasi mandiri," terang Berli, Senin (4/5/2020).

Diakui Berli, tes PCR hingga keluar hasilnya membutuhkan waktu. Meski begitu, pihaknya menerapkan prosedur dengan mencatat nomor ponsel dan alamat lengkap seluruh penumpang KRL yang menjalani tes PCR tersebut.

(Baca : Ridwan Kamil Sebut Tiga Penumpang KRL Bogor-Jakarta Positif COVID-19)

Dia memastikan, pelaksanaan tes PCR juga sejalan dengan arahan Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19. Namun, untuk memaksimalkan upaya tersebut, pihaknya membutuhkan kerja sama dan dukungan semua pihak.

Oleh karenanya, setelah menggelar tes PCR kepada penumpang KRL Bogor-Jakarta, pihaknya merekomendasikan penghentian sementara operasional KRL Bogor-Jakarta. Jika rekomendasi tersebut tidak dapat dilaksanakan, pihaknya berharap adanya penerapan social distancing ketat di dalam KRL Bogor-Jakarta.

"Artinya, kalau dalam sebuah KRL kapasitasnya 100 penumpang, kita rekomendasikan hanya memuat setengah atau sepertiganya. Tergantung posisi penunpang sesuai jarak yang aman, agar penyebaran COVID-19 di antara penumpang dapat dicegah," tandasnya.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jemaah Jabar Capai 38.723...
Jemaah Jabar Capai 38.723 Orang, BPKH: Pengelolaan Dana Haji Tembus Rp171 Triliun
Daftar 27 Kabupaten...
Daftar 27 Kabupaten dan Kota di Jawa Barat, Lengkap dengan Luas Wilayah hingga Julukan
Keistimewaan Wastukancana...
Keistimewaan Wastukancana Penguasa Galuh saat Lahir, Munculnya Tanda Alam Gempa Bumi
Wakil Ketua DPRD Jawa...
Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Sebut Kasus HIV/AIDS Terjadi Penurunan pada 2024
Hasil Survei: Cakada...
Hasil Survei: Cakada dari PDIP Berpotensi Keok di Dapil Jawa Barat XI
Bey Machmudin Sebut...
Bey Machmudin Sebut Pencapaian Indikator Makro Pembangunan Daerah Jadi Prioritas Utama
Dukung UMKM Batik, LPS...
Dukung UMKM Batik, LPS Resmikan Rumah Batik Fractal di Sukabumi
Kabar Duka, Ketum IPHI...
Kabar Duka, Ketum IPHI Ismed Hasan Putro Tutup Usia
Aksi Bela Palestina,...
Aksi Bela Palestina, Koalisi Jawa Barat Melawan Zionis
Rekomendasi
Bergeser ke Ekonomi...
Bergeser ke Ekonomi Perang, Nilai Kontraktor Senjata Terbesar Jerman Melewati VW
Wujudkan 1.000 Sarjana...
Wujudkan 1.000 Sarjana Pertanian, 98 Mahasiswa USU Raih Beasiswa JHL Foundation
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga,...
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga, Komisi I DPR Pertimbangkan TNI Aktif Bisa Jabat di Badan Perbatasan Nasional
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
37 menit yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
1 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
1 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
1 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
2 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
3 jam yang lalu
Infografis
Pasukan Israel Usir...
Pasukan Israel Usir Pasien dari Rumah Sakit Indonesia di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved