Hari Pertama PSBB, Petugas Temukan Banyak Pengendara Tak Bawa Identitas

Senin, 04 Mei 2020 - 16:54 WIB
loading...
A A A
"Sebaiknya warga masyarakat yang akan melintas dari Gowa menuju Makassar atau sebaliknya untuk sementara waktu menunda perjalanannya selama pemberlakukan PSBB ini karena, perjalanan anda akan terhambat terkait adanya penyekatan," jelasnya.

Dan bila saat dilakukan pemeriksaan lanjutnya, ternyata tidak memiliki identitas (KTP) kemudian termasuk orang yang tidak memiliki ijin beraktivitas sesuai aturan PSBB, maka yang bersangkutan akan dialihkan bahkan diarahkan memutar balik arah.

Dia menjelaskan, dalam pemberlakukan PSBB di Gowa ini sangat tegas namun humanis, tetapi jika aturan yang sudah berlaku dilanggar, maka ketegasan petugas baik dengan melakukan teguran tertulis bahkan penegakan hukum akan diterapkan.

"Ayo kita stay di rumah saja mulai hari ini sampai 14 hari ke depan daripada bepergian tanpa ada tujuan yang pasti, yakinkan pada diri kita untuk bersama sama mendukung imbauan pemerintah agar mata rantai virus corona ini dapat kita atasi dan minimalisir secara bersama," tandasnya.
(luq)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1245 seconds (0.1#10.140)