Satu Pasien Postif Corona di Mimika Papua Meninggal dunia

Jum'at, 03 April 2020 - 20:49 WIB
Satu Pasien Postif Corona...
Satu Pasien Postif Corona di Mimika Papua Meninggal dunia
A A A
JAYAPURA - Seorang pasien positif Corona atau Covid-19 di Kabupaten Mimika, Papua dikabarkan meninggal dunia malam ini di RSUD Mimika.

Hal ini disampaikan juru bicara Satgas Covid-19 Provinsi Papua, dr. Silwanus Sumule kepada awak media di Jayapura melalui pesan whatsapp, Jumat (3/4/2020) malam.

"Dengan berat hati saya sampaikan hari ini 3 April 2020 jam 20.55 wit, salah satu pasien Covid 19 yang di rawat di salah satu RS di Kabupaten Mimika telah di panggil Tuhan,"kata dr. Sumule dalam pesan tersebut.

Sumule mengaku petugas medis sudah berusaha secara maksimal untuk menangani pasien tersebut, meski Tuhan berkata lain. "Petugas medis disana telah berupaya semaksimal mungkin, namun Tuhan berkehendak lain. Beliau dirawat sejak 28 Maret di ruang isolasi RSUD Mimika," ujar Sumule.

Sebelumnya, dalam penyampaian rilis resmi Satgas Covid-19 Provinsi Papua di Kantor BNPB Provinsi Papua di Sakayland Kota Jayapura, dr. Sumule mengaku satu diantara 16 Pasien Postif Covid-19 dalam keadaan sakit berat. Bahkan pasien tersebut harus dipasangi alat bantu pernafasan (Ventilator).

"Satu pasien harus dipasangi alat bantu pernafasan. Kita doakan semoga yang bersangkutan segera sembuh dan semua tenaga media yang menangani baik-baik saja," pungkasnya.

Jenazah saat ini masih DI RSUD Mimika, selanjutnya penanganan jenazah akan mengikuti SOP Covid-19.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7142 seconds (0.1#10.140)