Pemberdayaan Masyarakat melalui Program Peternakan Domba di Cijeruk Bogor Digiatkan

Selasa, 25 Maret 2025 - 19:27 WIB
loading...
Pemberdayaan Masyarakat...
Sejumlah peternak domba dan kambing di Cijeruk, Bogor mendapatkan pemberdayaan untuk meningkatkan kapasitas sekaligus martabat dari Yayasan Bangun Sejahtera Indonesia (BSI) Maslahat. Foto: Ist
A A A
BOGOR - Sejumlah peternak domba dan kambing di Cijeruk, Bogor mendapatkan pemberdayaan untuk meningkatkan kapasitas sekaligus martabat dari Yayasan Bangun Sejahtera Indonesia (BSI) Maslahat.

Proses ini dilakukan dengan memperdalam pengetahuan dan sumber daya agar mampu mandiri berkontribusi pada pembangunan dan menentukan masa depan mereka sendiri bukan
sekadar menerima bantuan.

Melalui program Desa Bangun Sejahtera Indonesia (Desa BSI), yayasan memiliki visi meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan sumber daya lokal di pedesaan khususnya bidang pertanian, peternakan, perikanan, serta perkebunan.

“Program ini dirancang untuk memberdayakan masyarakat desa yang terpilih dengan memberikan pendampingan, pelatihan, modal usaha, serta akses ke sumber daya yang dibutuhkan,” ujar Dede Sukiaji, Manager Empowerment & Sociopreneur Group BSI Maslahat, Selasa (25/3/2025).

Salah satu programnya difokuskan di Desa Palasari, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor yang berasal dari zakat. Program ini bertujuan membantu peternak meningkatkan pendapatan mereka melalui peningkatan pengetahuan dan keterampilan penerima manfaat dalam pengelolaan usaha peternakan.

"Program pemberdayaan masyarakat melalui pengembangan peternakan domba di Desa Palasari dilakukan dengan sistem budidaya intensif baik breeding (pengembangbiakan) maupun pattening (penggemukan),” katanya.

Nanti masyarakat penerima manfaat program akan memelihara ternaknya secara bersama-sama di kandang komunal yang sudah difasilitasi BSI Maslahat.

Selain itu, penerima manfaat juga diberikan peningkatan pengetahuan dan keterampilan dalam pengelolaan usaha peternakan sekaligus pertumbuhan kelembagaan lokal yang mandiri dan berkelanjutan.

Diharapkan, program ini dapat memberikan dampak luas atau kemaslahatan tidak hanya bagi penerima manfaat namun untuk masyarakat Desa Palasari dan Desa Cipicung.

Seperti halnya yang dilakukan pada program pengembangan klaster peternakan di Desa Palasari, BSI Maslahat melalui kelompok peternak binaan telah menyelesaikan proses perizinan lingkungan khususnya dalam pembangunan kandang dan sarana prasarana lainnya.

Secara kelembagaan, program ini telah dibentuk kelompok ternak bernama Kelompok Tani Ternak Cikaracak yang beranggotakan 50 orang dengan badan hukum koperasi dengan Nomor AHU-0004962.AH.01.29 Tahun 2022.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tiga Orang Pekerja Hendak...
Tiga Orang Pekerja Hendak Pasang Tiang Wi-Fi di Cibinong Tewas Kesetrum
Hendak Panjat Tebing,...
Hendak Panjat Tebing, Mahasiswi di Bogor Tewas Tertimpa Runtuhan Batu
Proses Evakuasi Selesai,...
Proses Evakuasi Selesai, Operasional KRL Commuter Line Bogor Kembali Normal
Cerita Warga Bogor Diguncang...
Cerita Warga Bogor Diguncang Gempa: Lagi Enak Tidur Tahu-tahu Atap Ambruk
Bogor Diguncang Gempa...
Bogor Diguncang Gempa Dangkal, Warga: Berasa Banget Guncangannya
Tawon Hutan Ngamuk di...
Tawon Hutan Ngamuk di Pemandian Citiis Bogor, 1 Tewas Nyebur ke Danau, 10 Orang Disengat
Macet Panjang di Simpang...
Macet Panjang di Simpang Gadog, Polres Bogor Berlakukan Ganjil Genap dan One Way
TP PKK Komitmen Hilangkan...
TP PKK Komitmen Hilangkan Budaya KKN dari Mimika Papua
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
Rekomendasi
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei 2025, Berapa Nominalnya?
Profil Hamzah Sulaiman,...
Profil Hamzah Sulaiman, Pemilik House of Raminten yang Meninggal di Usia 75 Tahun
IMF Pangkas Proyeksi,...
IMF Pangkas Proyeksi, Sri Mulyani Sebut Target Ekonomi Tumbuh 5,2% Masih Realistis
Berita Terkini
Pohon Tumbang, Rekayasa...
Pohon Tumbang, Rekayasa Lalin Diterapkan di Tol Jagorawi Akses Keluar Karanggan KM 24
1 jam yang lalu
Pembunuh Pria Dalam...
Pembunuh Pria Dalam Karung Bawa Mayat Korban Pakai Motor Terekam CCTV
1 jam yang lalu
Guru Besar UNS Jadi...
Guru Besar UNS Jadi Mediator Gugatan Ijazah Jokowi
2 jam yang lalu
Transjabodetabek Resmi...
Transjabodetabek Resmi Beroperasi, MTI Tekankan Pentingnya Masterplan Transportasi yang Terintegrasi
3 jam yang lalu
Hakim yang Memimpin...
Hakim yang Memimpin Sidang Gugatan Jokowi Pernah Tangani Kasus Korupsi Eks Wali Kota Bima
4 jam yang lalu
Wabup Belitung: Program...
Wabup Belitung: Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis Tingkatkan Kualitas Hidup
4 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved