Selvi Ananda Dukung Penuh Gibran Maju Pilwalkot Solo

Jum'at, 04 September 2020 - 20:17 WIB
loading...
Selvi Ananda Dukung...
Selvi Ananda saat mendampingi suaminya, Gibran Rakabuming Raka mendaftar ke kantor KPU Solo, Jumat (4/9/2020) sore. Foto/SINDOnews/Ary Wahyu Wibowo
A A A
SOLO - Selvi Ananda memberikan dukungan penuh kepada suaminya, Gibran Rakabuming Raka maju dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Solo . Selvi selalu memberikan dukungan agar langkah suaminya di Pilkada berjalan lancar.

“Saya tidak bisa banyak mendampingi, situasi keadaannya kan seperti ini (COVID-19),” kata Selvi Ananda di sela sela mendampingi suaminya, Gibran Rakabuming Raka mendaftar ke Kantor KPU Solo, Jumat (4/9/2020) sore. Meski demikian, dirinya selalu mendukung dan mendoakan agar semuanya berjalan lancar dan mendapat hasil terbaik. (Baca juga: Ini Wejangan Jokowi Sebelum Gibran Mendaftar ke KPU Solo)

Komunikasi dengan orang tua juga sering dilakukan. Namun Selvi enggan membeberkan karena pembicaraan antarperempuan. Saat Gibran keluar untuk kegiatan dalam rangka maju di Pilwalkot Solo, Selvi berada di rumah untuk mendampingi anak anaknya belajar di rumah. Sebab, selama pandemi COVID-19, semua kegiatan anak-anaknya dilakukan di rumah. (Baca juga: Diajak Gabung Gibran, Begini Jawaban Achmad Purnomo)

Sehingga, ada pembagian tugas antara Gibran dan Selvi. Dirinya berharap agar suaminya mendapatkan hasil terbaik sesuai harapan. Yang terpenting, Gibran yang merupakan putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), harapannya dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat Solo.

Ditanya apakah Iriana Jokowi memberikan pesan pesan khusus terkait majunya Gibran, Selvi mengakuinya. “Ibu (Iriana Jokowi) selalu mendoakan agar semuanya tetap sehat dan berjalan lancar. Kalau orangtua pasti mendoakan untuk langkah yang terbaik,” tutupnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3168 seconds (0.1#10.24)