Gusti Arief Diangkat Jadi Bendahara Fraksi Nasdem DPRD DKI Jakarta

Senin, 23 September 2024 - 20:41 WIB
loading...
Gusti Arief Diangkat...
Wakil Ketua DPW Partai Nasdem Jakarta Gusti Arief dipercaya mengemban jabatan sebagai Bendahara Fraksi Nasdem DPRD DKI Jakarta. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua DPW Partai Nasdem Jakarta Gusti Arief dipercaya mengemban jabatan sebagai Bendahara Fraksi Nasdem DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029. Pengangkatan itu diumumkan dalam Rapat Paripurna Pengumuman Susunan Pimpinan dan Anggota Fraksi-fraksi DPRD Provinsi Jakarta.

Penetapan tersebut berdasarkan surat Keputusan DPP Partai Nasdem Nomor : 11-SK/AKD/DPP-NasDem/VIII/2024 tanggal 21 Agustus 2024 tentang Penetapan Pimpinan DPRD serta Ketua Fraksi DPRD Provinsi DKI Jakarta Periode 2024–2029 dari Partai Nasdem.

Kemudian untuk selanjutnya, pimpinan DPRD adalah Wibi Andrino sebagai Wakil Ketua DPRD, Ketua Fraksi adalah Jupiter, Wakil Ketua Fraksi Nasdem kembali dijabat Nova Harivan Paloh, dan Sekretaris Imamuddin. Selanjutnya, anggota Fraksi Nasdem DPRD Jakarta, yakni Riano P Ahmad, Muhammad Idris, Fatimah Tania Nadira Alatas, dan Gias Kumari Putra.



Gusti Arief mengatakan, amanah yang diberikan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh akan dijalankan dengan sebaik-baiknya agar dapat bermanfaat bagi masyarakat Jakarta.

"Ini merupakah amanah dan tanggung jawab besar bagi saya, semoga ini dapat menjadi jembatan saya kepada masyarakat Jakarta dalam memperjuangkan aspirasi dengan melahirkan kebijakan-kebijakan baik, terutama yang nantinya berkaitan dengan bidang saya dan arah kebijakan partai," ujarnya, Senin (23/9/2024).



Menurut Gusti, saat ini di Jakarta masih banyak ditemukan kesenjangan sosial sangat tinggi dan juga utamanya mengenai bidang kesehatan. Maka dari itu Fraksi Nasdem berkomitmen untuk sebagai jembatan kepada masyarakat Jakarta.

Selain itu, Fraksi Nasdem juga menyuarakan pendidikan gratis untuk masyarakat kurang mampu di Jakarta. Pendidikan gratis tersebut merupakan program prioritas Fraksi Nasdem DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029.

"Kita masih sering mendengar juga ya mengenai pendidikan, banyak sekali masyarakat utamanya yang kurang mampu mengeluhkan sulitnya masuk ke sekolah negeri, entah karena aturan yang menyusahkan atau karena berbelit-belitnya persyaratan yang menyusahkan," jelasnya.

Fraksi Nasdem, lanjut Gusti, mendorong kepada gubernur yang baru nantinya agar sekolah negeri dan swasta bisa digratiskan untuk menampung anak-anak kurang mampu agar mendapatkan pendidikan yang layak.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Di Buka Puasa Bareng...
Di Buka Puasa Bareng Pengurus Perindo Jakarta, Effendi: 1 Kursi Jadi 1 Fraksi di DPRD Jakarta 2029
Sambangi Lokasi Banjir,...
Sambangi Lokasi Banjir, Anggota DPRD Jakarta Soroti Masalah Sampah
Anggota DPRD Jakarta...
Anggota DPRD Jakarta Fraksi Perindo Serap Aspirasi Warga Rawa Buaya Cengkareng
Serap Aspirasi Warga,...
Serap Aspirasi Warga, Dina Masyusin Ingin Perindo Bermanfaat bagi Masyarakat
Anggota DPRD Ini Berharap...
Anggota DPRD Ini Berharap Pramono-Rano Bawa Jakarta ke Arah Lebih Baik
Anggota DPR Uya Kuya...
Anggota DPR Uya Kuya dan DPRD DKI Astrid Kuya Pulangkan Jenazah WNI dari Hong Kong
Pemprov Jakarta Batasi...
Pemprov Jakarta Batasi Waktu Sewa Rusun, Ida PDIP: Kebijakan Ngawur
DPRD Sepakati Paripurna...
DPRD Sepakati Paripurna Pidato Pertama Pramono Anung-Rano Karno 18-20 Februari
Warga Keluhkan Kelangkaan...
Warga Keluhkan Kelangkaan Elpiji 3 Kg, DPRD Desak Pemprov DKI Atur Kuota
Rekomendasi
Kim Soo Hyun Klaim Pacari...
Kim Soo Hyun Klaim Pacari Kim Sae Ron saat Dewasa, Bukan Usia 15 Tahun
Rektor MNC University...
Rektor MNC University Dendi Pratama Dilantik sebagai Ketua Komite Tetap Pendidikan Vokasi Kadin Indonesia
Bersaing di Pasar Otomotif,...
Bersaing di Pasar Otomotif, Ini Cara Jitu BAIC Indonesia Pikat Konsumen
Berita Terkini
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
51 menit yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
1 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
1 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
1 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
2 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
2 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved