Jelang Penutupan TMMD, Satgas Benahi Kawasan Terpadu SAD

Rabu, 23 Oktober 2019 - 20:44 WIB
Jelang Penutupan TMMD, Satgas Benahi Kawasan Terpadu SAD
Jelang Penutupan TMMD, Satgas Benahi Kawasan Terpadu SAD
A A A
SAROLANGUN - Jelang penutupan TMMD ke-106 Kodim 0420/Sarko, Satgas mulai membenahi kawasan terpadu Suku Anak Dalam (SAD) Desa Lubuk Jering, Kecamatan Air, Hitam Kabupaten Sarolangun, Selasa (22/10/19).

Seperti terlihat Satgas secara berkelompok bergotong royong membenahi pekarangan di setiap rumah di kawasan terpadu SAD. "Ya kita dibagi tugas untuk merapikan setiap rumah milik warga SAD, pembersihan jalan lingkungan dari semak-semak dan pengecatan pagar," ujar Serda Parmanto Dwi.

Dandim 0420/Sarko, Letkol Kav Rohyat Happy Ariyanto mengatakan jelang penutupan, selain penyelesaian pekerjaan fisik, sebagian Satgas merapikan pemukiman warga SAD di Kawasan Terpadu. "Ya selain progres pekerjaan fisik TMMD tercapai, kawasan terpadu SAD ini menjadi sorotan pemerintah daerah dan pusat, sehingga jelang penutupan nanti kita maksimalkan kerapiannya," sebut Dandim.

Sementara itu, Suseno, Kades Desa Lubuk Jering menuturkan kawasan terpadu SAD terlihat rapi. Satgas membersihkan lingkungan jalan yang sering dilalui masyarakat, terutama sisi kiri kanan jalan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan rapi serta indah.

"Kami sangat berterima kasih dan apresiasi dengan Satgas TMMD yang turut membangun desa kami dengan semangat gotong royong dan bantu kesusahan warga," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0976 seconds (0.1#10.140)