9 Satpol PP Blitar Positif COVID-19, Gugus Tugas Minta Lockdown

Minggu, 23 Agustus 2020 - 13:31 WIB
loading...
9 Satpol PP Blitar Positif...
Sebanyak sembilan anggota Satpol PP Kabupaten Blitar, terpapar COVID-19. Foto/Ilustrasi
A A A
BLITAR - Sembilan anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Blitar, terpapar COVID-19 . Hal itu diketahui dari hasil tes swab atau tes usap, yang keluar pada Sabtu (22/8/2020) malam.

(Baca juga : Polisi Amankan 432 Liter Miras, Pemiliknya Belum Diketahui )

"Iya, ada sembilan orang Satpol PP positif baru ( COVID-19 )," ujar Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Blitar Krisna Yekti, Minggu (23/8/2020).

Meski positif COVID-19 , sembilan personil Satpol PP tersebut dalam keadaan sehat. Sebelumnya mereka beraktivitas seperti biasa. "Semuanya berstatus sebagai OTG (Orang Tanpa Gejala)," tambah Krisna Yekti.

Sebelum ditemukan sembilan kasus positif baru, dua orang personil Satpol PP lain lebih dulu terkonfirmasi positif COVID-19 . Artinya, telah terjadi transmisi lokal (penularan). Menurut Krisna Yekti, jumlah total kasus positif COVID-19 di lingkungan Satpol PP ada 11 kasus.

Ia belum bisa memastikan dari klaster apa mereka bisa tertular COVID-19 . Dari tracing sementara diduga berasal dari klaster lingkungan bagian protokol. "Mungkin dari klaster bagian protokol," papar Krisna Yekti.

(Baca juga: Imunisasi dan Posyandu Tetap Jalan di Tengah Pandemi COVID-19 )

Dalam kesempatan itu Gugus Tugas juga merekomendasikan kantor Satpol PP untuk menjalani lockdown. Penutupan sementara untuk memutus rantai penyebaran kasus. "Untuk waktunya (lockdown) masih dalam proses," pungkas Krisna Yekti.

Sementara tambahan 11 kasus positif COVID-19 yang lain, satu di antaranya berasal dari klaster rumah sakit. Sedangkan 10 kasus yang lain sebelumnya pasien suspek yang menjalani opname di RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Blitar.

(Baca juga: Satu Warga Kota Gunungsitoli Positif COVID-19, Puluhan Warga Rapid Test )

Dari hasil tes swab mereka terkonfirmasi positif COVID-19. Tercatat hingga 22 Agustus 2020 jumlah kasus positif COVID-19 di Kabupaten Blitar, mencapai 356 kasus. Perinciannya, 300 orang sembuh, 39 orang menjalani observasi, dan 17 orang meninggal dunia.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kunjungi Markas Satpol...
Kunjungi Markas Satpol PP, Komisi I DPRD Kota Bogor Bahas Isu Penegakan Perda
Santriwati Diperkosa...
Santriwati Diperkosa Mantan Satpol PP di Bandar Lampung saat Cuci Pakaian
Cari Rumput, Warga Malang...
Cari Rumput, Warga Malang Tewas Terseret Arus Banjir Sungai Brantas hingga ke Blitar
Amuk Puting Beliung...
Amuk Puting Beliung di Blitar Akibatkan Buruh Ternak Ayam Tewas Tertimpa Pohon
Polisi Diminta Ungkap...
Polisi Diminta Ungkap Aktor Kasus Tewasnya Satpol PP saat Demo Depan Kantor DPRD
Tragis! Anggota Satpol...
Tragis! Anggota Satpol PP Korban Demo Rusuh di DPRD Lebak Meninggal Dunia
Ngeri! Siswa MTS Dilempar...
Ngeri! Siswa MTS Dilempar Kayu oleh Gurunya, Paku Menancap 3 Cm di Kepala hingga Tewas
Membara! Demo Perebutan...
Membara! Demo Perebutan Kursi Ketua DPRD Lebak Tumbangkan 2 Anggota Satpol PP
Viral 4 Anggota Satpol...
Viral 4 Anggota Satpol PP Bukittinggi Mabuk Joget Dugem Bareng PSK Seksi
Rekomendasi
Ridwan Kamil Ngaku Tak...
Ridwan Kamil Ngaku Tak Tahu Namanya Terseret Kasus Dugaan Korupsi Bank BJB
Peneliti Ungkap Peran...
Peneliti Ungkap Peran Bahlil dalam Keberhasilan Pembangunan Precious Metal Refinery di Gresik
2,2 Juta Tiket KA Lebaran...
2,2 Juta Tiket KA Lebaran 2025 Ludes Terjual, Berikut Rincian dan Sisanya
Berita Terkini
Kakek Prabowo, RM Margono...
Kakek Prabowo, RM Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
5 menit yang lalu
Pererat Silaturahmi,...
Pererat Silaturahmi, AKHKI Komisariat Jakarta Gelar Buka Puasa Bersama
12 menit yang lalu
600 Siswa dan 120 Guru...
600 Siswa dan 120 Guru Alazka Surabaya Bayar Zakat Serentak di Sekolah
13 menit yang lalu
Perluas Pasar, Bank...
Perluas Pasar, Bank Jatim Fasilitasi UMKM Ikuti Misi Dagang di Ternate
28 menit yang lalu
Ini Tampang Bengis Perampok...
Ini Tampang Bengis Perampok Berkapak Pelaku Pemerkosaan di Depok
47 menit yang lalu
46 Napi Kabur Dimasukkan...
46 Napi Kabur Dimasukkan Kembali ke Lapas Kutacane, 6 Masih Buron
1 jam yang lalu
Infografis
Bukan Indonesia, Trump...
Bukan Indonesia, Trump Minta Pindahkan Warga Gaza ke Negara ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved