Sandiaga Uno Buka Gelar Melayu Serumpun 2024 di Istana Maimun Medan

Kamis, 30 Mei 2024 - 06:03 WIB
loading...
A A A
"Kita ucapkan selamat karena Gelaran Melayu Serumpun ini untuk ketiga kalinya berhasil menembus event-event terbaik nusantara. Sehingga berhak mendapatkan Kharisma Event Nusantara (KEN)," kata Sandiaga.

Sandiaga pun berharap agar pelaksanaan Gemes 2024 ini dapat menjadi pemicu geliat ekonomi masyarakat. Khususnya yang bergerak di sektor pariwisata dan Usaha Mikri Kecil Menengah (UMKM)

"Kita harapkan ini menjadi pemicu geliat ekonomi, pariwisata dan umkm-umkm. Sehingga bisa membuka peluang usaha dan lapangan kerja," sebut Sandiaga.

Gelaran Melayu Serumpun 2024 ini yang dibuka di tengah derasnya hujan. Serupa dengan 3 peralatan terakhir yang juga selalu diguyur hujan.

Menurut Sandiaga, ini menjadi bukti bahwa kegiatan Gelar Melayu Serumpun 2024 diberkati dan seluruh masyarakat diharapkan dapat merasakan anugerahnya.

"Hari ini seperti sebelumnya hujan juga, padahal kita ada di musim panas. Berarti ini berkah dan mudah-mudahan semua masyarakat menerima anugerah, para pemimpinnya bisa membawa kemajuan dengan penuh amanah. Saya yakin dengan turunnya hujan ini akan membawa sebuah hikmah," tukasnya.

Sementara itu Wali Kota Medan sebagai tuan rumah acara, mengucapkan terima kasih kepada Sandiaga Uno serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif karena telah bersedia hadir dan terlibat di Gelar Melayu Serumpun 2024.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Kemenpar dan pak Menteri, telah hadir dan di Gelar Melayu Serumpun yang ketujuh ini untuk ketiga kalinya berhasil masuk ke KEN. Mudah-mudahan adat istiadat Melayu yang ada di Medan ataupun Sumatra Utara, ini terus bisa memberikan pembelajaran pada kita semua," pungkas Bobby.
(shf)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2330 seconds (0.1#10.140)