Diguyur Hujan Deras, Jalan Menuju Wisata Baduy Ambles sedalam 1 Meter

Minggu, 28 April 2024 - 08:35 WIB
loading...
Diguyur Hujan Deras,...
Ruas jalan Leuwiidamar - Muncang, tepatnya di Kampung Hantup, Desa Cisemut, Leuwidamar, Lebak ambles sedalam 1 meter setelah diguyur hujan deras. Foto/Iskandar N/iNewsTV
A A A
LEBAK - Ruas jalan Leuwiidamar - Muncang, tepatnya di Kampung Hantup, Desa Cisemut, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak , Banten, ambles sedalam 1 meter dengan panjang hampir 50 meter akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut selama dua hari terakhir.

Amblasnya jalan tersebut terjadi pada Jumat malam (26/4/2024) dan membuat akses menuju objek wisata Baduy terputus. Warga bersama aparat TNI dan pihak PUPR berusaha menambal jalan yang ambles agar bisa dilalui kendaraan.

Menurut salah satu warga, Mamat, jalan tersebut sudah beberapa kali mengalami amblas, namun kali ini kondisinya sangat parah.

"Dulu pernah amblas, tapi tidak separah ini. Sekarang amblasnya dalam dan panjang," ujar Mamat.



Sekretaris Camat Leuwidamar, Agung Nugraha, mengatakan amblesnya jalan tersebut terjadi akibat intensitas hujan yang tinggi dan kondisi tanah yang labil.

"Hujan deras selama berjam-jam membuat tanah menjadi labil dan akhirnya ambles," kata Agung.

Saat ini pihak PUPR Kabupaten Lebak sudah melakukan penanganan sementara agar warga bisa melintasi jalan yang ambles. Namun, untuk sementara ini, kondisi jalan tersebut hanya bisa dilalui kendaraan dengan menggunakan satu lajur.

Pihak PUPR Kabupaten Lebak mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati saat melintas di jalan tersebut, terutama saat hujan deras.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2225 seconds (0.1#10.140)