Ditjen PKH Kementan Berharap Pusvetma Jadi BLU Terbaik

Kamis, 13 Agustus 2020 - 20:30 WIB
loading...
A A A
Tentunya pesan ini harus menjadi penyemangat tersendiri bagi Kapusvetma dan seluruh jajarannya untuk makin meningkatkan kinerja di Pusvetma.

Kepala Pusvetma, Agung Suganda mengaku arahan dari Dirjen PKH akan dijadikan semangat. Ia mengatakan, sebagai Satker dengan predikat Badan Layanan umum (BLU), kinerja serta pelayanan menjadi prioritas Pusvetma. "Arahan beliau menjadi semangat buat kami dalam peningkatan kinerja di Pusvetma," ujar Agung Suganda.

Pusvetma menjadi pioner produsen vaksin hewan pertama dan satu-satunya di Indonesia milik pemerintah. Sebagai satker atau UPT dibawah Ditjen PKH Kementan, Pusvetma turut membantu program pemerintah dalam upaya pembangunan peternakan di Indonesia. Produk-produk yang dihasilkan Pusvetma antara lain, vaksin, antigen, antisera dan bahan biologik lainnya. Pusvetma berkomitmen meningkatkan kualitas menjadi produsen vaksin dengan produk bermutu untuk bangsa.

Terobosan-terobosan yang akan dilakukan Pusvetma nantinya sejalan dengan program Kementan Gerakan Tiga Kali Ekspor (Gratieks). Karena itu, terobosan yang saat ini dilakukan adalah bagaimana agar vaksin Pusvetma bisa menembus pasar ekspor khususnya negara-negara tetangga.

"Hal ini akan sejalan dengan program Gerakan Tiga Kali Ekspor (Gratieks) yang dicanangkan oleh Kementan. Maka kami akan terus mendukung," tutur Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo ditempat terpisah.
(srf)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1402 seconds (0.1#10.140)