Geger Suara Prabowo-Gibran Tembus 136.000 di Satu TPS, KPU Malang: Sirekap Bukan Acuan

Jum'at, 16 Februari 2024 - 22:26 WIB
loading...
Geger Suara Prabowo-Gibran...
Penggelembungan suara pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo-Gibran ditemukan dalam aplikasi Sirekap milik Komisi Pemilihan Umum (KPU). Foto/Istimewa
A A A
MALANG - Penggelembungan suara pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo-Gibran ditemukan dalam aplikasi Sirekap milik Komisi Pemilihan Umum (KPU). Diketahui suara Prabowo-Gibran tembus 136.188 di satu tempat pemungutan suara (TPS), yaitu TPS 35 Desa Bantur, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang .

Sedangkan pasangan calon nomor urut 01 Anies-Muhaimin mendapat 17 suara dan pasangan calon nomor urut 03 Ganjar-Mahfud MD mendapat 46 suara. Data itu merupakan rekapitulasi suara hingga Kamis (15/2/2024) pukul 20.30 WIB.

Hal ini tentu berbeda jauh dari jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) maksimal di satu TPS yang hanya berjumlah 300 orang sesuai Peraturan KPU Nomor 11 tahun 2018.



Komisioner KPU Kabupaten Malang Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia (SDM), Marhaendra Pramudya Mahardika membenarkan adanya temuan salah input pada aplikasi Sirekap KPU.

Dia pun memastikan kesalahan di Sirekap itu murni kesalahan input atau memasukkan data ke website, dan telah dibetulkan ke angka 136.

"Mungkin salah input, salah konversi. Kalau pun ada kecurangan, itu adalah kecurangan yang bodoh. Artinya itu tidak mungkin," ujar Marhaendra Pramudya Mahardika, dikonfirmasi pada Jumat petang (16/2/2024).

Menurut dia, input data di Sirekap yang ada memang belum final dan bisa saja terjadi kesalahan. Bahkan rawan tercampur dengan rekapitulasi suara di pemilihan lain.



Untuk itu dia memastikan tak akan menggunakan hasil dari dokumen C di TPS yang diunggah di Sirekap sebagai acuan. "Acuan kami untuk rekapitulasi adalah C hasil plano," tuturnya.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bank Jatim Serahkan...
Bank Jatim Serahkan Bantuan Arm Roll Truck ke Pemkab Malang
PSU Pilkada Kabupaten...
PSU Pilkada Kabupaten Serang Digelar Awal April 2025 usai Lebaran
Putusan DKPP Pecat Ketua...
Putusan DKPP Pecat Ketua KPU dan Bawaslu Brebes Diapresiasi
Muhidin-Hasnur Ditetapkan...
Muhidin-Hasnur Ditetapkan sebagai Gubernur-Wakil Gubenur Terpilih Kalsel 2025-2030
QC Poltracking Paling...
QC Poltracking Paling Presisi di Pilgub Kepri, Hanya Selisih 0,01% dari Hasil Resmi KPU
KPU Jambi Resmi Tetapkan...
KPU Jambi Resmi Tetapkan Haris-Sani Peraih Suara Terbanyak di Pilkada 2024
Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati...
Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Ditetapkan Pemenang Pilkada Sulsel 2024
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Bantuan Korban Bencana Banjir di Malang
Temukan Banyak Kejanggalan,...
Temukan Banyak Kejanggalan, Paslon Erzaldi-Yuri Siap Gugat Hasil Pilkada Babel ke MK
Rekomendasi
Uni Eropa Balas Tarif...
Uni Eropa Balas Tarif Trump: Produk AS Terancam Kena Pajak 25%
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
Berita Terkini
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
3 jam yang lalu
Kanit PPA Polrestabes...
Kanit PPA Polrestabes Makassar Minta Rp10 Juta ke Pelaku Pelecehan, Rp5 Juta untuk Korban dan Rp5 Juta Iptu HR
5 jam yang lalu
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
5 jam yang lalu
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
5 jam yang lalu
Kronologi Fidya Kamalindah...
Kronologi Fidya Kamalindah Atlet Taekwondo Nasional asal Bandung Hilang 10 Tahun
11 jam yang lalu
Kasus Korupsi Pabrik...
Kasus Korupsi Pabrik Gula Asembagus, Kortas Tipikor Mabes Polri Geledah Kantor PTPN 1 Surabaya
11 jam yang lalu
Infografis
Israel akan Copot Pengeras...
Israel akan Copot Pengeras Suara untuk Azan di Masjid
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved