Cuaca Ekstrem, Kapal LCT Bora V Hilang di Perairan Tagulandang

Senin, 22 Januari 2024 - 13:58 WIB
loading...
Cuaca Ekstrem, Kapal LCT Bora V Hilang di Perairan Tagulandang
Basarnas Manado melakukan pencarian kapal LCT Bora V yang hilang di Perairan Tagulandang, Sulawesi Utara. Foto/Ist
A A A
MANADO - Cuaca ekstrem yang terjadi di Sulawesi Utara mengakibatkan sebuah kapal pengangkut LCT Bora V hilang dihantam gelombang saat berlayar dari Manado menuju Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro.

Kapal diketahui hilang pada Minggu (21/1/2024) sekitar pukul 21.30 WITA.



Kecelakaan kapal tersebut dilaporkan ke Basarnas Manado oleh Syahbandar Tagulandang Margareta pada Minggu malam sekitar pukul 22.45 WITA.

Saat berangkat berlayar, kapal tersebut membawa 10 anak buah kapal (ABK) dan 6 warga.

"Kronologisnya pada pukul 21.30 Wita LCT Bora V mengalami emergency ram door lepas akibat hantaman gelombang, cuaca ekstrem dan membutuhkan bantuan evakuasi. Selanjutnya informasi diteruskan oleh Syahbandar Tagulandang ke KPP Manado," kata Kepala Basarnas Manado, Monce Brury, Senin (22/1/2023).

Basarnas Manado kemudian melakukan precom dan excom serta menyiagakan tim Rescue unit siaga Likupang dan KN SAR Bimasena mengingat cuaca di ektrem di perairan utara Sulawesi.



"Pada saat ini cuaca hujan, tinggi gelombang 2 meter, kecepatan angin 15 Knots. Sampai saat ini tim rescue KPP Manado dab KN SAR Bimasena masih melakukan pencarian," ujar Monce Brury.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1213 seconds (0.1#10.140)