Bazar Sembako Murah, Relawan Sosialisasikan Program Unggulan Ganjar-Mahfud

Sabtu, 06 Januari 2024 - 16:26 WIB
loading...
Bazar Sembako Murah, Relawan Sosialisasikan Program Unggulan Ganjar-Mahfud
Relawan Ganjar Creasi (GCreasi) menggelar bazar sembako murah di Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Sabtu (6/1/2024). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
MALANG - Relawan Ganjar Creasi (GCreasi) menggelar bazar sembako murah di Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.
Dalam kegiatan itu, relawan GCreasi menjelaskan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD memiliki sejumlah program unggulan sebagai solusi dan jawaban atas persoalan bangsa Indonesia.

Perwakilan Koordinator Ganjar Creasi Jatim Anwar Sidiq mengatakan, masyarakat antusias karena terbantu dengan adanya bazar sembako murah ini. Paket sembako murah dijual dengan harga Rp20.000, yakni berisi beras satu liter, minyak satu liter, dan gula satu liter.

"Saat ini masyarakat mengeluhkan bahwa harga harga sembako mengalami kenaikan, seperti gula, beras, dan minyak," kata Anwar di lokasi, Sabtu (6/1/2024).

Terpilihnya Ganjar-Mahfud akan segera merealisasikan program-program ekonomi kerakyatan untuk kesejahteraan masyarakat. "Pak Ganjar dan Pak Mahfud akan menjadi presiden dan wakil presiden, karena sosoknya yang merakyat dan sangat perhatian terhadap masyarakat, khususnya terkait dengan kebutuhan-kebutuhan pokok yang mahal," jelasnya.

Ikawulan, seorang warga kegiatan seperti ini mampu meringkan ekonomi di saat harga kebutuhan kian naik. Dia menilai program Ganjar-Mahfud dapat memulihkan kondisi ekonomi keluarga.

"Kita cuma membayar Rp20.000 sudah mendapatkan paket sembako. Kalau biasanya, beli beras saja Rp 15.000 per kg dengan pendapatan yang menipis," tuturnya. "Harga-harga naik, belum lagi anak sekolah. Jadi kita terbantu sekali untuk program kayak gini.

Ikawulan pun mendukung Ganjar-Mahfud sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024. Dalam kegiatan ini, relawan juga mengadakan pelatihan pemasaran dan packaging dari bahan hasil olahan pertanian organik. Hal ini sebagai bentuk menguatkan dukungan untuk Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Jawa Timur.
(poe)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1741 seconds (0.1#10.140)