Warga Cilebak Rancamanyar Antusias Datangi Bazar Murah Caleg Perindo Abdul Khaliq

Sabtu, 30 Desember 2023 - 07:51 WIB
loading...
Warga Cilebak Rancamanyar Antusias Datangi Bazar Murah Caleg Perindo Abdul Khaliq
Caleg Partai Perindo Abdul Khaliq Ahmad bersalaman dengan warga di Kampung Cilebak, Desa Rancamanyar, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung. Foto/MPI/Gin Gin Tigin Ginulur
A A A
BANDUNG - Ratusan warga Kampung Cilebak RT 01/03 Desa Rancamanyar, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung tampak semringah mengikuti Bazar Murah Minyak Goreng yang digelar caleg Partai Perindo Abdul Khaliq Ahmad, Jumat (29/12/2023).

Mereka rela antre sambil membawa kupon untuk membeli minyak goreng seharga Rp5.000. Dalam kegiatan tersebut, terdapat 200 botol minyak goreng yang dijual murah kepada warga dan langsung habis tak kurang dari 40 menit.

”Saya senang bisa beli minyak goreng murah, harganya cuma Rp5.000. Biasa kalau beli harganya sekitar Rp14 ribu sampai Rp15 ribu,” kata Juju Juariah (52), seorang warga yang ikut antre membeli minyak goreng murah tersebut.



Juju berharap harga-harga kebutuhan pokok bisa segera turun. Saat ini, kata dia, banyak masyarakat yang kesulitan membeli bahan pokok karena harganya mahal. "Saya berharap pemerintah bisa segera menurunkan harga bahan pokok," kata dia.

Abdul Khaliq Ahmad mengatakan, kegiatan Bazar Murah Minyak Goreng tersebut merupakan salah satu upaya dari Partai Perindo dalam mengatasi harga sembako yang semakin tinggi.



“Kita ingin silaturahmi sekaligus menggelar Bazar Murah Minyak Goreng dengan harga Rp5.000, karena kita tahu sekarang ini harga sembako makin hari makin tinggi,” kata Abdul Khaliq Ahmad sebelum memulai Bazar Murah.

Calon anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jabar 2 yang meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat (KBB) ini lantas sedikit menjelaskan tugas anggota DPR kepada warga.

”Jadi tugas DPR itu menyusun Undang-undang, menyusun APBN untuk di DPR dan APBD untuk DPRD, dan mengawasi jalannya pemerintahan supaya sesuai dengan ketentuan,” kata Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan tersebut.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1145 seconds (0.1#10.140)