Kunjungi Ponpes Sirnamiskin Bandung, Mahfud Napak Tilas Gus Dur

Sabtu, 16 Desember 2023 - 17:10 WIB
loading...
Kunjungi Ponpes Sirnamiskin...
Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD berkunjung ke Ponpes Sirnamiskin di Bandung, Sabtu (16/12/2023). Di ponpes ini, Mahfud MD napak tilas Gus Dur. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
BANDUNG - Dalam dua hari terakhir, cawapres nomor urut 3 Mahfud MD safari politik wilayah Jawa Barat. Setelah ke Garut, Tasikmalaya, dan Ciamis, hari ini Mahfud MD melanjutkan kunjungannya ke Bandung.

Tujuan pertama yang dikunjungi adalah Ponpes Sirnamiskin. Mahfud yang datang pukul 08.15 WIB, langsung disambut pengasuh Ponpes KH Achmad Syaiful Rizal dan Rais Syuriah PCNU Kota Bandung KH Ateng Muhaimin. Saat tiba, Mahfud dikalungi kain bernuansa putih dengan corak batik berwarna merah oleh KH Achmad Syaiful.

Mengenakan batik warna merah, kedatangan Mahfud disambut dengan lantunan selawat dari para santri.
Rupanya Mahfud punya alasan khusus mengunjungi Ponpes Sirnamiskin ini.

Mahfud mengatakan, ponpes ini menjadi salah satu saksi sejarah perjalanan para kiai Nahdlatul Ulama (NU). KH Hasyim Asyari dan KH Ahmad Dimyati menjadi pendorong pendirian pesantren ini. Selain itu, KH Wahid Hasyim juga kerap ke sini. Pun Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid ( Gus Dur ) semasa kecilnya juga pernah di sini. “KH. Syaiful Rizal juga teman saya," kata Mahfud di Ponpes Sirnamiskin, Bandung, Sabtu (16/12/2023).

Ponpes Sirnamiskin, lanjut Mahfud, kerap menjadi tuan rumah jika NU punya tamu-tamu penting. Tak hanya itu, pesantren ini juga dekat dengan Gus Dur. “Jadi kami ini semacam napak tilas pesantren yang dekat dengan Gus Dur. Apalagi hari ini (Sabtu) haul Gus Dur, sedang haul Gus Dur," kata Menko Polhukam ini.

Mahfud memiliki harapan besar kepada setiap santri-santri di tiap ponpes. Menurut dia, santri memiliki syariah yang penuh dengan kedamaian untuk membangun negara. “Saya berharap dari pesantren akan lahir kader bangsa yang demokratis dan berwawasan syariah yang penuh kedamaian, kerukunan dan persaudaraan," tandasnya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
SMASIF SDGs Project...
SMASIF SDGs Project 2025, Ajak Santri Praktiklan Ilmu dari Sekolah dan Pesantren
Kronologi Penganiayaan...
Kronologi Penganiayaan Santri di Pesawaran Lampung, Nomor 3 Sangat Keterlaluan
Santri di Lampung Dianiaya...
Santri di Lampung Dianiaya Pengurus Ponpes, Tubuh Diikat lalu Dipukuli
Santri Asal Bali Koma...
Santri Asal Bali Koma usai Dikeroyok Enam Seniornya di Ponpes Abror Al-Robbaniyin
Gus Muhaimin Hadiri...
Gus Muhaimin Hadiri Malam Puncak 100 Tahun Ponpes Al-Falah Ploso, Kediri
Ini Penampakan Pimpinan...
Ini Penampakan Pimpinan Pesantren di Serang yang Cabuli 3 Santriwati hingga Hamil
Diamuk hingga Nyaris...
Diamuk hingga Nyaris Dibakar Massa, Pimpinan Ponpes di Serang Ngumpet di Atas Plafon
Diduga Tak Terima Jagoannya...
Diduga Tak Terima Jagoannya Kalah di Pilkada Parepare, Antarpendukung Saling Lempar Batu
Silaturahmi ke Ponpes...
Silaturahmi ke Ponpes Al Lathifiyyah Putri Tambak Beras, Khofifah Disambut Pelukan Nyai Machfudhoh
Rekomendasi
Demi Sang Ayah, Peserta...
Demi Sang Ayah, Peserta Ini Tampil Memukau di Hadapan Para Juri di DMD Panggung Rezeki
Rhoma Irama dan Rita...
Rhoma Irama dan Rita Sugiarto Siap Meriahkan Road To Kilau Raya Berkah Cinta Ramadan
Profil dan Biodata Cheryl...
Profil dan Biodata Cheryl Ruan, Istri Bobon Santoso yang Unfollow setelah Suaminya Mualaf
Berita Terkini
Sungai Batanghari Meluap,...
Sungai Batanghari Meluap, 30 Sekolah di Muarojambi Terendam Banjir
6 menit yang lalu
Berkah Ramadan, KPN...
Berkah Ramadan, KPN Corp Salurkan Bantuan untuk Sekolah Anak-anak Kurang Mampu
12 menit yang lalu
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
45 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
3 jam yang lalu
Infografis
Alasan Ratu Elizabeth...
Alasan Ratu Elizabeth II Tak Pernah Sudi Kunjungi Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved