Muntah setelah Makan, Puluhan Karyawan Dilarikan ke Rumah Sakit

Senin, 28 Agustus 2017 - 19:31 WIB
Muntah setelah Makan, Puluhan Karyawan Dilarikan ke Rumah Sakit
Muntah setelah Makan, Puluhan Karyawan Dilarikan ke Rumah Sakit
A A A
SEMARANG - Puluhan Karyawan PT Fukorio Indonesia yang berada di Kawasan Industri BSB Mijen, Senin (28/8/2017) dilarikan ke rumah sakit, setelah menyantap jatah makan siang dari perusahaan. Diduga seluruh karyawan mengalami keracunan makanan karena mereka muntah dan pusing.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, jumlah karyawan yang diduga mengalami keracunan makanan sebanyak 69 orang. Dari jumlah tersebut, 10 orang mendapatkan perawatan jalan sementara sisanya harus menjalani rawat inap. Sebanyak 34 orang dirawat di RS Permata Medika, dan 25 orang dirawat di RSUD Tugurejo.

Kapolsek Mijen Kompol Baihaqi mengatakan, berdasarkan keterangan saksi-saksi, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Karyawan menyantap makan siang yang disediakan oleh perusahaan melalui usaha katering.

"Menu makanan siang itu, nasi putih, sayur bayam, serta lauk ikan mangut. Beberapa saat kemudian setelah selesai makan, para karyawan merasakan pusing dan mual hingga muntah. Kemudian para karyawan tersebut dibawa ke Rumah Sakit Medika dan RSUD Tugurejo untuk dirawat," katanya.

Ia menambahkan, pihaknya saat ini masih memeriksa dua orang dari penyedia katering makan siang tersebut. "Saat ini masih kami periksa, jadi belum bisa memberikan informasi lebih banyak," ucapnya.

Diagnosa awal dari dr Bagus Ronggo, ketua tim dokter RS Permata Medika, pasien diduga mengalami keracunan makanan. Hal ini sesuai dengan gejala yang dialami para karyawan, seperti rasa pusing dan mual.
(mcm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8385 seconds (0.1#10.140)