Pasar Limpung Batang Terbakar, 5 Kios Ludes Dilalap Si Jago Merah

Minggu, 22 Oktober 2023 - 17:10 WIB
loading...
Pasar Limpung Batang Terbakar, 5 Kios Ludes Dilalap Si Jago Merah
Pasar Limpung di Kabupaten Batang, Jateng, mengalami kebakaran, Minggu (22/10/2023). Foto/iNews TV/Suryono Sukarno
A A A
BATANG - Kobaran api mengamuk di tengah Pasar Limpung, Kabupaten Batang, Jateng, Minggu (22/10/2023). Lima kios milik pedagang, ludes terbakar. Akibat kebakaran tersebut, para pedagang mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.

Baca Juga: TPA Rawa Kucing Masih Membara, Hanguskan Rumah Semi Permanen Warga

Kepulan asap hitam membumbung ke angkasa, saat kebakaran terjadi. Para pedagang dan warga berhamburan menyelamatkan diri, dan mengevakuasi sejumlah barang-barang berharga agar tidak ikut ludes terbakar.



Salah satu saksi mata kejadian kebakaran tersebut, Aris mengaku, kebakaran dengan cepat merambat ke sejumlah kios saat para pedagang tengah sibuk melayani pembeli. "Tiba-tiba terdengar suara teriakan minta tolong, saya lihat ada kobaran api dari belakang ruko. Kobaran api dengan cepat membesar," tuturnya.



Kebakaran dengan cepat membesar dan menghanguskan kios-kios pedagang, karena kios-kios tersebut terbuat dari kayu dan plastik. Selain itu, didalam kios juga terdapat barang dagangan yang juga mudah terbakar.

"Warga dan pedagang langsung berupaya memberikan pertolongan saat kebakaran terjadi. Beberapa waktu kemudian mobil pemadam kebakaran tiba, dan berhasil memadamkan kebakaran dengan cepat, sehingga kebakaran tidak sampai meluas," ungkap Aris.

Pasar Limpung Batang Terbakar, 5 Kios Ludes Dilalap Si Jago Merah


Kebakaran tersebut, diduga berasal dari kios penjual karung dan peralatan rumah tangga milik Bambang. Kasturi salah satu pemilik kios yang ikut terbakar, mengaku membuka usaha penggilingan tepung dan jagung. Selain itu ada toko makanan ringan milik Basari, gudang kelapa milik Daryo, dan toko sembako milik Yaman.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1014 seconds (0.1#10.140)