Bagikan 2 Gerobak ke Pedagang Angkringan di Pati, DPW Perindo Jateng: Semoga Pendapatan Mereka Meningkat

Selasa, 17 Oktober 2023 - 16:00 WIB
loading...
Bagikan 2 Gerobak ke...
Sekretaris DPW Partai Perindo Jateng Bambang Anto Wibowo memberikan bantuan bantuan gerobak kepada dua pedagang angkringan di Pati. Foto/Lazarus Sandy/iNewsTV
A A A
PATI - Sekretaris DPW Partai Perindo Jawa Tengah (Jateng) Bambang Anto Wibowo berharap dengan pembagian bantuan gerobak kepada dua pedagang angkringan bisa meningkatkan perekonomiannya.

"Sehingga dengan gerobak Perindo ini bisa mendorong perekonomian seluruh masyarakat Indonesia yang nanti tujuannya untuk kemajuan negara dan bangsa," kata Bambang disela-sela pembagian gerobak di Kantor DPD Partai Perindo Kabupaten Pati, Selasa (17/10/2023).

Selanjutnya, kata Bambang, Partai Perindo juga akan terus berlanjut membagikan gerobak-gerobak serupa ke para pedagang. Sehingga para pedagang bisa merasakan manfaatnya.



"Selain memberikan gerobak, Partai Perindo juga memberikan pendampingan kepada penerimanya, kita pantau tiap bulan, perkembangannya seperti apa," jelas Bambang.

"Dan Alhamdulillah program gerobak Perindo ini luar biasa ya. Sebab dengan dibantu gerobak Perindo, pedagang menjadi lebih bersemangat lagi, sehingga mereka bisa meningkatkan pendapatan," tambahnya.

Diberitakan sebelumnya, Partai Perindo kembali menunjukkan kepeduliannya kepada pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Kali ini gerobak tersebut diberikan kepada dua pedagang angkringan di Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Dua pedagang tersebut yakni Luluh Tarwinto, warga Kecamatan Margorejo dan Ferawati asal Kalidoro tak bisa disembunyikan. Keduanya tampak bahagia menerima gerobak Partai Perindo secara cuma-cuma alias gratis.

Penyerahan gerobak angkringan ini juga disaksikan oleh jajaran pengurus DPD Partai Perindo Pati beserta Bacaleg Partai Perindo daerah pemilihan Kabupaten Pati.

Sementara itu, para pedagang yang menerima gerobak Partai Perindo mengaku senang dengan bantuan tersebut.

"Saya ucapkan terima kasih. Tentu kami sangat senang. Semoga bisa meningkatkan omset penjualan, sehingga pendapatan bisa meningkat," ungkap Luluh Tarwinto.

Sebagai informasi, program pembagian gerobak yang diinisiasi Partai Perindo diharapkan mampu menciptakan lapangan pekerjaan serta meningkatkan produktivitas masyarakat untuk kemajuan ekonomi Indonesia.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1979 seconds (0.1#10.140)