Monumen Gong Perdamaian Nusantara Bakal Dibangun di Kota Bima

Kamis, 05 Oktober 2023 - 16:10 WIB
loading...
Monumen Gong Perdamaian...
Penjabat (Pj) Wali Kota Bima, Mohammad Rum saat berkunjung ke Jakarta menyatakan Monumen Gong Perdamaian Nusantara bakal dibangun di Kota Bima, NTB. Foto/Ist
A A A
BIMA - Monumen Gong Perdamaian Nusantara bakal dibangun di Kota Bima , Nusa Tenggara Barat (NTB). Kepastian ini disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota Bima, Mohammad Rum usai kunjungan ke Jakarta.

Pembangunan monumen ini menambah destinasi wisata yang menarik bagi daerah Kota Bima. Gong Perdamaian Nusantara menjadi lambang persatuan dan perdamaian dalam keragaman, mengingatkan semua bahwa perbedaan tidak boleh memecah belah bangsa ini.

"Dengan adanya gong ini (Monumen Gong Perdamaian Nusantara), kami ingin memastikan bahwa Kota Bima adalah daerah yang mencintai perdamaian dan menghargai semua bangsa, terutama di Nusantara tanpa memandang suku atau agama, tetap bersatu dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," kata Rum dalam keterangannya, Kamis (5/10/2023).

Dia menambahkan Indonesia, sebagai negara dengan beragam suku bangsa, ras, dan agama, menghadapi tantangan dalam menjaga keberagaman.



Proyek ini adalah langkah menuju memperkuat semangat persatuan yang telah dimulai oleh para pemuda pada Sumpah Pemuda tahun 1928, mengingatkan kita akan pentingnya menjaga persatuan dalam keragaman untuk menjaga keutuhan bangsa Indonesia.

"Gong Perdamaian Nusantara akan menjadi simbol yang menginspirasi semua orang untuk merayakan persatuan dalam keberagaman," tandasnya.

Proyek Gong Perdamaian Nusantara ini, lanjut dia, juga mencerminkan tekad pemerintah dan masyarakat Kota Bima dalam membangun kota mereka menjadi pusat budaya yang damai dan berpengaruh.

"Dengan pembangunan gong ini, Kota Bima akan semakin menonjol sebagai destinasi wisata yang unik dan menarik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara," tambahnya.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dinas ESDM NTB Tegaskan...
Dinas ESDM NTB Tegaskan STM Masih Eksplorasi dan Patuh Lapor Berkala
Tingkatkan Daya Saing,...
Tingkatkan Daya Saing, Puncak Gernas BBI Digelar di NTB
Ngeri, Ketua KPPS Pilkada...
Ngeri, Ketua KPPS Pilkada Serentak 2024 di Bima Ambruk Dibacok Pemilih di TPS
Hadapi Tantangan Global,...
Hadapi Tantangan Global, Yayasan Ini Serukan Tri Hita Karana
Puluhan Ribu Warga Meriahkan...
Puluhan Ribu Warga Meriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
Strategi Rohmi-Firin...
Strategi Rohmi-Firin Pertahankan Provinsi NTB sebagai Lumbung Pangan Nasional
Peran Guru Diperkuat...
Peran Guru Diperkuat Menangkal Radikalisme dan Bullying di NTB
Survei Tertinggi di...
Survei Tertinggi di NTB, Cagub Perempuan Partai Perindo Sitti Rohmi Gigih Sapa Warga Pedalaman
KPU NTB: Pasangan Rohmi-Firin...
KPU NTB: Pasangan Rohmi-Firin Memenuhi Syarat Pencalonan Pilkada 2024
Rekomendasi
Yuldi Yusman Jabat Pelaksana...
Yuldi Yusman Jabat Pelaksana Tugas Dirjen Imigrasi Gantikan Saffar M Godam
PAN Beri Sinyal Dukung...
PAN Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Cak Imin: Tergesa-gesa Amat
Besok, Sidang Perdana...
Besok, Sidang Perdana Gugatan Jokowi Digelar Terbuka
Berita Terkini
Modus Salurkan Kredit...
Modus Salurkan Kredit Fiktif, Pegawai BUMDes di Kulonprogo Korupsi Rp1,058 Miliar
1 jam yang lalu
Pramono dan EJ Sport...
Pramono dan EJ Sport Dukung Jakarta Menuju Kota Sepeda Internasional
1 jam yang lalu
Tiga Orang Pekerja Hendak...
Tiga Orang Pekerja Hendak Pasang Tiang Wi-Fi di Cibinong Tewas Kesetrum
1 jam yang lalu
Pelamar PPSU dan PJLP...
Pelamar PPSU dan PJLP di Balai Kota Membeludak, Pramono: Pendaftaran di Kelurahan
3 jam yang lalu
Terobosan Kampung Inggris...
Terobosan Kampung Inggris Nature, Belajar di Alam Bebas Tanpa Ruang Kelas
4 jam yang lalu
Ngaku Bos Perusahaan,...
Ngaku Bos Perusahaan, IRT di Tangsel Sewa 5 Mobil Rental lalu Digadai Ratusan Juta
5 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved