Tabrak Siswi SMP hingga Tewas, Sopir Pikap Parade Sound System di Malang Tersangka

Senin, 25 September 2023 - 16:42 WIB
loading...
Tabrak Siswi SMP hingga...
Polres Malang saat melakukan olah TKP mobil pikap tabrak siswi SMP hingga tewas saat parade sound system di Malang. Foto/Istimewa
A A A
MALANG - Ustadi (63) sopir mobil pikap parade sound system atau sound horeg ditetapkan tersangka oleh Polres Malang. Warga Desa Kedungrejo, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang itu jadi tersangka setelah menabrak siswi SMP hingga tewas saat karnaval.

"Saat ini sopir kita tetapkan sebagai tersangka, dan kita telah mengeluarkan surat perintah penangkapan," kata Kasi Humas Polres Malang Iptu Ahmad Taufik, saat ditemui wartawan pada Senin sore (25/9/2023)

Penetapan tersangka sopir didasari pada keterangan yang diambil dari tiga orang yakni dua peserta parade dan satu pemilik mobil, termasuk sang pengemudi sendiri. Hasilnya dari pemeriksaan awal diduga sopir lalai mengemudikan kendaraannya, hingga menabrak beberapa peserta karnaval di depannya.

"Titik berat pada kelalaian mengemudikan kendaraan, kalau kondisi rem dalam keadaan berfungsi," ungkapnya.



Namun untuk kondisi kendaraan lebih lanjut, pihaknya masih menunggu pemeriksaan lebih detail dari Satlantas Polres Malang, yang hasilnya akan disampaikan langsung oleh Kasatlantas Polres Malang.

Taufik juga membenarkan bila pengemudi mobil pikap maut itu bukanlah pemilik mobil sebenarnya, melainkan salah satu ketua RT yang ada di Desa Kedungrejo, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang. "Informasi yang kami terima demikian (Ketua RT setempat), tetapi kami belum menggali informasi lebih jauh," katanya.

Saat ini sang ketua RT yang juga sopir mobil pikap masih dimintai keterangan intensif di unit Satlantas Polres Malang. Pihaknya belum memberikan keterangan resmi apakah akan ditahan atau tidak.

"Untuk penahanan sopir besok kita update lagi. Yang jelas yang bersangkutan melanggar Pasal 310 Undang-undang Nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu lintas," tukasnya.



Sebelumnya diberitakan, kecelakaan terjadi di kegiatan karnaval Desa Kedungrejo, Kecamatan Pakis, pada Minggu malam (24/9/2023). Kecelakaan diakibatkan mobil pikap bermuatan konsumsi peserta karnaval yang hilang kendali dan menabrak beberapa peserta di depannya.

Akibatnya satu orang meninggal dunia di lokasi kejadian dan enam orang lainnya mengalami luka-luka dan dievakuasi ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang. Korban meninggal dunia peserta karnaval atas nama Renita Sintia Sari (14) pelajar SMP 2 Pakis, sedangkan korban lainnya atas nama Rilla Dwi Oktarisa mengalami luka-luka dan dirawat di RS Sumber Sentosa, Tumpang.

Sisanya ada enam orang yakni Hermawan (22) warga Dusun Kedungboto, Desa Kedungrejo, Fita Sri Handayani (31) warga Danau Paniai Dalam I C7 E-12 RT RW 09 Kelurahan Madyopuro, Kecamatan Kedungkandang Kota Malang, Fatma Hikmawati (23) warga Dusun Kedungboto RT 04 RW 04 Desa Kedungrejo, Pakis.

Kemudian dua balita yakni Muhammad Aziel Saputra (5) dan Safrina Aurelia Andinia (4) keduanya warga Dusun Kedungboto RT 04 RW 04 Desa Kedungrejo, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang. Keenam korban ini dilarikan ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang untuk perawatan lebih lanjut.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gara-gara Kucing, Kakek...
Gara-gara Kucing, Kakek di Pasuruan Tewas Ditabrak Mobil Pikap
Jembatan Penghubung...
Jembatan Penghubung 2 Kecamatan di Nias Barat Ambruk, Pikap Bermuatan Kelapa Tercebur
Tragis! 2 Penumpang...
Tragis! 2 Penumpang Mobil Pikap Tewas Terpanggang di Tol Baleno
Mobil Pikap Angkut 17...
Mobil Pikap Angkut 17 Mahasiswa Terguling di Maros, 1 Tewas
5 Warga Pemalang Terbakar...
5 Warga Pemalang Terbakar Ledakan Petasan Bambu Pawai HUT Ke-79 RI
Viral! Kaca Rumah Warga...
Viral! Kaca Rumah Warga Malang Dilakban karena Getaran Sound Horeg, Polisi: Belum Ada Laporan Kerusakan
Protes Suara Bising,...
Protes Suara Bising, Emak-emak di Pati Hampir Dikeroyok Peserta Karnaval Sound System
Mobil Pikap Maling Kerbau...
Mobil Pikap Maling Kerbau di Pandeglang Dibakar Massa, Pelaku Kabur
3 Kendaraan Terlibat...
3 Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Cianjur, Sopir Pikap Terjepit
Rekomendasi
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
Berita Terkini
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
4 jam yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
4 jam yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
5 jam yang lalu
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
5 jam yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
5 jam yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
6 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved