F-16 TNI AU Bakal Terlibat Pertempuran dengan F-35 RAAF di Langit Manado, Ini Kata Danlanud Sam Ratulangi

Selasa, 19 September 2023 - 17:49 WIB
loading...
F-16 TNI AU Bakal Terlibat...
Para penerbang dari angkatan udara Australia, RAAF saat tiba di Lanud Sam Ratulangi Manado. Foto/Dok. Dispenau
A A A
MANADO - Pertempuran udara bakal terjadi di langit Manado. Para penerbang tempur F-16 Fighting Falcon TNI AU, bakal beradu kemampuan dengan para penerbang tempur pesawat siluman F-35 dari angkatan udara Australia, RAAF.



Adu tangkas penerbang tempur dua negara di langit Manado ini, merupakan bagian dari latihan bersama (Latma) Elang Ausindo 2023. TNI AU mengerahkan enam pesawat tempur F-16 Fighting Falcon, sedangkan RAAF mengerahkan tiga pesawat tempur siluman F-35 serta sejumlah pesawat pendukung.



Dilansir dari tni.mil.id, Danlanud Sam Ratulangi, Marsma TNI Muhammad Mujib mengatakan, Latma Elang Ausindo 2023 ini sangat penting artinya bagi penerbang tempur dari kedua negara, karena bertujuan meningkatkan kapabilitas dan profesionalisme angkatan udara kedua negara.



Marsekal TNI bintang satu ini, membuka Latma Elang Ausindo 2023, didampingi Atase Udara Australia, Group Captain Ken Bowes. Mujib mengatakan, melalui latihan ini para penerbang tempur kedua negara diharapkan dapat meningkatkan taktik serta teknik operasi udara.

"Latihan ini, diharapkan juga dapat menjadikan para peserta Latma Elang Ausindo 2023, baik penerbang maupun teknisi lebih siap menghadapi tantangan di masa mendatang," imbuh Mujib.

F-16 TNI AU Bakal Terlibat Pertempuran dengan F-35 RAAF di Langit Manado, Ini Kata Danlanud Sam Ratulangi




Dalam lama tni.mi.id, Group Captain Ken Bowes mengatakan, Latma Elang Ausindo 2023 kali ini memiliki makna khusus bagi angkatan udara kedua negara, karena menandai 30 tahun kerjasama militer antara TNI AU dengan RAAF. "Latihan ini menjadi perwujudan kerja sama dalam membangun fondasi persahabatan, saling pengertian, dan menghormati satu sama lain," ujarnya.

Dia juga menegaskan, Latma Elang Ausindo 2023 ini juga bertujuan meningkatkan hubungan baik antara TNI AU dan RAAF, sehingga dapat menjadi landasan yang kuat dalam mengahadapi berbagai tantangan di masa depan.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Selamat! 30 Personel...
Selamat! 30 Personel Lanud Sam Ratulangi Naik Pangkat
Partai Perindo Gelar...
Partai Perindo Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Australia di DPP Menteng
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
Aksi Heroik Personel...
Aksi Heroik Personel TNI-AU Lanud Sultan Iskandar Muda Selamatkan 4 Warga Tercebur Sungai
Skadik 404 Lanud Adi...
Skadik 404 Lanud Adi Soemarmo Gandeng Petani Wujudkan Ketahanan Pangan
Mutasi TNI Awal 2025,...
Mutasi TNI Awal 2025, 3 Danlanud Digeser
Mengenal Danlanud I...
Mengenal Danlanud I Gusti Ngurah Rai, Jebolan AAU 1999 yang Pernah Jadi Ajudan Wapres
Letkol Pas Yosef Y Abidondifu...
Letkol Pas Yosef Y Abidondifu Resmi Jabat Komandan Skadik 402 Lanud Adi Soemarmo
3 Hal Diketahui dari...
3 Hal Diketahui dari Polemik Jokowi Nebeng Pesawat TNI AU saat Pulang Kampung ke Solo
Rekomendasi
Mantan Pejabat MA Zarof...
Mantan Pejabat MA Zarof Ricar Ditetapkan Tersangka TPPU
Wakil Wali Kota Bandung...
Wakil Wali Kota Bandung Apresiasi Gober Parijs Van Java Perkenalkan Sektor Pariwisata
Wakil Wali Kota Bandung:...
Wakil Wali Kota Bandung: Gober Parijs Van Java Tampilkan Perjuangan Hidup dengan Sentuhan Keceriaan
Berita Terkini
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
1 jam yang lalu
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
1 jam yang lalu
Gerakan Dapur Indonesia...
Gerakan Dapur Indonesia Temui Gubernur Lampung Bahas Program MBG
1 jam yang lalu
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
3 jam yang lalu
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
3 jam yang lalu
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
4 jam yang lalu
Infografis
Senjata Rusia Ini Diklaim...
Senjata Rusia Ini Diklaim Mampu Bunuh Jet Tempur Siluman F-35 AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved