Mantabkan Strategi Pemenangan Pemilu 2024, Perindo Donggala Gelar Konsolidasi

Jum'at, 04 Agustus 2023 - 22:21 WIB
loading...
Mantabkan Strategi Pemenangan Pemilu 2024, Perindo Donggala Gelar Konsolidasi
DPD Partai Perindo Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, menggelar rapat konsolidasi untuk pemenangan Pemilu 2024. Foto/iNews TV/Jemmy Hendrik
A A A
DONGGALA - Rapat konsolidasi digelar DPD Partai Perindo Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah. Rapat konsolidasi ini diikuti oleh seluruh pengurus DPC, DPRt, dan bacaleg Partai Perindo untuk DPRD Kabupaten Donggala.



Langkah ini dilakukan DPD Partai Perindo Kabupaten Donggalan, untuk memantabkan strategi pemenangan Pemilu 2024. Seluruh kader, pengurus, dan bacaleg Partai Perindo, diharapkan terus solid dan turun ke masyarakat untuk meraih kemenangan di Pemilu 2024.



Partai bernomor 16 tersebut, terus bekerja di tengah masyarakat untuk mewujudkan Indonesia sejahtera, melalui kerja-kerja nyata dalam menciptakan lapangan kerja baru, serta mendukung kemajuan pelaku UMKM. Sebagai partai modern, Partai Perindo sangat peduli terhadap rakyat kecil.



Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Donggala, Vera Elena Laruni mengatakan, konsolidasi dengan seluruh pengurus DPC, dan DPRt, serta bacaleg Partai Perindo ini, untuk semakin memantabkan strategi dalam meraih kemenangan pemilu 2024.

"Kita akan terus menguatkan konsolidasi, dan menyolidkan barisan untuk meraih kemenangan di pemilu 2024. Partai Perindo Kabupaten Donggala, dipastikan kuat dan bersatu untuk menyongsong pelaksanaan pemilu 2024," tegas Vera.



Ketua DPP Partai Perindo Bidang Politik, Yusuf Lakaseng yang turut hadir dalam rapat konsolidasi tersebut, mengatakan agar seluruh pengurus, kader, dan bacaleg Partai Perindo terus bergerak bersama-sama untuk meraih kemenangan.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1888 seconds (0.1#10.140)