Gempa Bumi M4.4 Getarkan Tarutung Sumut di Kedalaman 5 Km

Selasa, 27 Juni 2023 - 08:06 WIB
loading...
Gempa Bumi M4.4 Getarkan Tarutung Sumut di Kedalaman 5 Km
Gempa bumi M4.4 mengguncang wilayah Tarutung, Sumatera Utara.
A A A
TARUTUNG - Gempa bumi berkekuatan M4,4 menggetarkan wilayah Tarutung, Tapanuli Utara, Sumatera Utara, Selasa (27 Juni 2023) pukul 06:58:10 WIB.

Pusat gempa pada koordinat 2.03 LU dan 99.01 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 5 km TimurLaut Tapanuli Utara pada kedalaman 5 km.

“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempabumi yang terjadi disebabkan oleh aktivitas Sesar Sumatera pada Segmen Toru,” kata Kepala BBMKG Wilayah I Medan, Hendro Nugroho, S.T, M.Si, dalan keterangan tertulisnya.

Dampak gempa bumi dirasakan III-IV MMI di Tarutung (pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah, di luar oleh beberapa orang, gerabah pecah, jendela/pintu gemerincing dan dinding berbunyi).

Hingga pukul 07.15, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan (aftershock).

“Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” katanya.
(msd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1694 seconds (0.1#10.140)