Targetkan 2.000 Unit, Bacaleg Perindo Banyuasin Gencar Sosialisasikan e-KTA

Minggu, 11 Juni 2023 - 22:11 WIB
loading...
Targetkan 2.000 Unit, Bacaleg Perindo Banyuasin Gencar Sosialisasikan e-KTA
Bacaleg Perindo Banyuasin gencar menyosialisasikan e-KTA dan menargetkan 2.000 unit. Foto: Istimewa
A A A
BANYUASIN - Partai Perindo semakin gencar menyosialisasikan kartu tanda anggota elektronik (e-KTA) berasuransi kecelakaan dan kematian yang berlaku di Muara Telang, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.

Dalam sosialisasi tersebut langsung dilakukan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) DPRD Banyuasin, Hijrah Wati.

Bacaleg Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Banyuasin ini menyebutkan, bahwa Partai Perindo selalu gigih berjuang dalam menciptakan lapangan kerja menuju Indonesia sejahtera.


Selain itu juga membantu rakyat dengan memberikan asuransi kecelakaan. Asuransi itu diberikan kepada kader, baik pengurus maupun non pengurus Partai Perindo.



"Partai nomor 16 di Pemilu 2024 mendatang ini tidak hanya sebagai partai modern, namun juga partai yang peduli terhadap rakyat kecil," ujar Hijrah, Minggu (11/6/2023).

Sejauh ini, lanjut Hijrah, sosialisasi penyaluran kartu anggota berasuransi gencar dilakukan Partai bernomor 16 tersebut. Dalam sosialisasi itu puluhan pengurus dan kader Perindo mengikuti tata cara pendaftaran keanggotaan.



"Bagi anggota Partai Perindo yang terdaftar akan mendapatkan fasilitas asuransi kecelakaan dan asuransi kematian," jelasnya

Menurutnya, sosialisasi e-KTA tersebut akan dilakukan para bacaleg di masing-masing dapil di wilayah Banyuasin.

"Untuk target e-KTA yang akan dibagikan di Dapil saya yang mencakup lima Kecamatan diantaranya Kecamatan Muara Telang, Sumber Marga Telang, Tanjung Lago, Sungsang dan Karang Agung Ilir ini yakni sebanyak 2.000 unit," pungkasnya.
(nic)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1284 seconds (0.1#10.140)