Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo Syafril Nasution Serahkan Bantuan Mobil Ambulans ke Warga Salatiga

Sabtu, 03 Juni 2023 - 14:23 WIB
loading...
Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo Syafril Nasution Serahkan Bantuan Mobil Ambulans ke Warga Salatiga
Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo, Syafril Nasution menyerahkan bantuan mobil mobil ambulans kepada Ketua RW 7 Kelurahan Dukuh, Kecamatan Sidomukti, Salatiga, Sabtu (3/6/2023). Foto/SINDOnews/Angga Rosa
A A A
SALATIGA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo, Syafril Nasution memberikan bantuan mobil ambulans kepada warga RW 7 Kelurahan Dukuh, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga, Jawa Tengah. Bantuan diserahkan langsung oleh Syafril Nasution kepada Ketua RW 7 Dwi Listiyono di Jalan Purbaya III Karang Alit RW 7, Kelurahan Dukuh, Sabtu (3/6/2023).

"Saya menyerahkan bantuan mobil ambulans Perindo dari saya pribadi untuk warga di Kecamatan Sidomukti, Salatiga. Tentunya tidak hanya untuk warga sini, siapapun warga di Kota Salatiga ini yang membutuhkan mobil ambulans bisa memanfaatkannya," kata Syafril Nasution yang juga menjabat sebagai Direktur Corporate Secretary MNC Group ini.


Syafril Nasution menjelaskan, bantuan mobil ambulans Perindo ini lengkap dengan sarana dan prasarananya.



"Mobil ambulans Perindo kita siapkan untuk masyarakat. Kami berharap mobil ini bisa bermanfaat dan membantu masyarakat," ucapnya.

Syafril menyatakan, ke depan Partai Perindo akan terus bergerak membantu masyarakat.

"Tentu Perindo akan memperhatikan masyarakat. Nanti kita lihat apa saja yang bisa dibantu. Kita akan terus komunikasi dengan masyarakat, mana bisa kita bantu akan kita berikan bantuan," pungkasnya.



Sementara itu, Ketua RW 7 Kelurahan Dukuh Dwi Listiyono mengaku senang dengan adanya bantuan mobil ambulans Perindo tersebut.

Dia mewakili warga mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi atas bantuan bantuan yang diberikan Syafril Nasution dan Partai Perindo.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1636 seconds (0.1#10.140)