Sambut HUT ke-6, Varash Group Gelar Donor Darah di Denpasar

Senin, 29 Mei 2023 - 11:46 WIB
loading...
Sambut HUT ke-6, Varash...
Menyambut HUT ke-6 Varash Group menyelenggarakan kegiatan donor darah di aula Varash Group, Jalan Ahmad Yani, Denpasar, Sabtu (27/5/2023). Kegiatan ini merupakan bentuk aksi nyata Varash Group dalam bidang kemanusiaan. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
DENPASAR - Menyambut HUT ke-6 Varash Group menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan ini merupakan bentuk aksi nyata Varash Group dalam bidang kemanusiaan.

Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama Varash dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Bali. Sebelum donor darah dilakukan, peserta donor yang merupakan karyawan dan member Varash terlebih dahulu diperiksa kesehatannya.

”Keluarga besar Varash sangat antusias dalam aksi donor darah ini,” kata Direktur Pelaksana Varash Group Dewa Putu Ripa Wahyudi di aula Varash Group, Jalan Ahmad Yani, Denpasar, Sabtu (27/5/2023).

Varash adalah produsen dan distributor obat tradisional dan kosmetik yang hingga saat ini sudah memiliki ribuan member di seluruh Indonesia. Varash Group sendiri mempunyai motto ‘Dari Cinta Untuk Melayani’.

”Selain membantu menyembuhkan sesama melalui produk-produk Varash seperti yang sudah kami lakukan sejak 2016, kali ini kami ingin juga ikut menolong sesama melalui darah kami,” ujarnya.

Ternyata banyak karyawan dan member Varash di Bali yang secara sukarela datang untuk menyumbangkan darahnya. ”Saya dengar dari panitia, slot kantong darah yang disediakan PMI sudah habis semua,” imbuhnya.

Founder Varash Putu Eka Suryawan juga turut ambil bagian dalam aksi donor darah ini. Menurutnya, kegiatan donor darah ini sejalan dengan moto Varash.

”Saya juga ga mau kalah dengan antusiasme karyawan dan member Varash. Semoga dengan kegiatan ini karyawan dan member Varash bisa selalu sehat, kaya, dan bahagia,” katanya.

Putu Eka juga memohon doa agar seluruh rangkaian kegiatan menyambut HUT Varash ke-6 dilancarkan hingga akhir. Puncak acara akan dilaksanakan pada Juli 2023. “Terimakasih juga kepada panitia aksi donor darah ini yang sudah bekerja keras agar kegiatan ini bisa berjalan baik dan lancar,” tuturnya.

Sebagai apresiasi kepada para pendonor, panitia juga memberikan hadiah kepada para pendonor berupa produk minyak, kapsul, serta kaos. Di akhir acara, perwakilan PMI Bali memberikan kenang-kenangan kepada Varash Group karena telah ikut membantu memenuhi stok darah.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
Kapal Cepat Banyuwangi-Denpasar...
Kapal Cepat Banyuwangi-Denpasar 2,5 Jam, Beroperasi Juni 2025
Warga Antusias Ikut...
Warga Antusias Ikut Donor Darah Bareng PMI Jakarta Pusat yang Didukung MNC Peduli
Didukung MNC Peduli,...
Didukung MNC Peduli, PMI Jakarta Pusat Gelar Donor Darah Targetkan 2.000 Kantong
Perluas Cabang di Bali...
Perluas Cabang di Bali demi Bidik Kawasan Hunian Berkembang
MNC Peduli Bersama PMI...
MNC Peduli Bersama PMI Jakpus Salurkan Sembako hingga Santunan untuk Anak Yatim
Kerukunan Umat Beragama...
Kerukunan Umat Beragama saat Ramadan: Pecalang Jaga Amankan Salat Tarawih di Bali
Kota Denpasar dan Pemprov...
Kota Denpasar dan Pemprov Bali Bersinergi Dukung Pembangunan Berkelanjutan
Aksi Donor Darah MNC...
Aksi Donor Darah MNC Peduli dan PMI Depok, Warga: Bermanfaat bagi Masyarakat Membutuhkan
Rekomendasi
Muhammad Ferrari Masuk...
Muhammad Ferrari Masuk Skuad All-Stars Lawan MU, Carlos Pena: Lebih Penting Main di Liga
Cegah Keracunan, Badan...
Cegah Keracunan, Badan Gizi Nasional Benahi SOP Pelaksanaan MBG
Mensos: Soeharto dan...
Mensos: Soeharto dan Gus Dur Berpeluang Jadi Pahlawan Nasional 2025
Berita Terkini
Gebyar Harlah 91 GP...
Gebyar Harlah 91 GP Ansor Dimeriahkan Pengukuhan Patriot Ketahanan Pangan hingga Peragaan Seni
10 menit yang lalu
Kutuk Keras Teror terhadap...
Kutuk Keras Teror terhadap Dedi Mulyadi, Iwan Bule Desak Densus 88 Tangkap Pelaku
1 jam yang lalu
Ulah Ken Arok Muda Ganggu...
Ulah Ken Arok Muda Ganggu Keamanan Wilayah Sebelum Jadi Raja Singasari
1 jam yang lalu
Lebih Cepat! Transaksi...
Lebih Cepat! Transaksi BPHTB Kini Bisa lewat Sistem Pajak Online Jakarta
1 jam yang lalu
Kisah Letkol Susdaryanto,...
Kisah Letkol Susdaryanto, Jadi Agen Mata-mata Rusia demi Sesuap Nasi
1 jam yang lalu
Denny JA: Perlu Dibentuk...
Denny JA: Perlu Dibentuk Pusat Studi Agama dan Spiritualitas Era AI
2 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved