Wilayah Kumuh di Bacukiki Diubah Jadi Kawasan Wisata

Senin, 20 Juli 2020 - 16:09 WIB
loading...
A A A
Pada bidang pendidikan, di tempat ini bisa menjadi lokasi edukasi khususnya pada tanaman jagung, mulai dari tanam, tumbuh, petik, hingga diolah menjadi aneka macam kuliner, seperti bakar, rebus, dan goreng.

"Pada pilar kesehatan, tempat ini juga sangat mendukung karena selain suasananya masih sangat alami, sejuk, dan sangat baik untuk kesehatan, di sini juga akan ditanam bibit pepaya California, merupakan salah satu sumber vitamin C, dari Dinas Ketahanan Pangan melalui PKK Parepare," katanya.

Saat berkunjung ke lokasi wisata, Ketua PKK Parepare, Erna Rasyid Taufan pun mengaku takjub. Ia mengagumi kreativitas pemerintah dan masyarakat Bacukiki atas ide menghadirkan tempat yang disebut akan menjadi idola baru di Parepare.



"Udara di Bacukiki sangat alami, sejuk, dan ditunjang pemandangannya. Ada tanaman jagung, dan spot-spot foto. Menurut saya ini luar biasa," kata Erna.

Di tempat wisata itu, Erna terlihat sangat menikmati suasana itu. Semua spot foto ditempatinya berselfie bersama anak-anak yang dijumpainya di lokasi tersebut.

Di sana, Erna juga membagikan buku 'best seller' miliknya "99 Doa Sehari-hari untuk Anak Sholeh" kepada anak-anak.
(luq)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5053 seconds (0.1#10.140)