Cerita Kolonial Belanda Ajarkan Gaya Hidup Tenggak Miras dan Makan Kentang

Kamis, 02 Maret 2023 - 08:29 WIB
loading...
Cerita Kolonial Belanda...
ilustrasi
A A A
Maraknya hobi menenggak minuman keras (miras) di masyarakat Hindia Belanda (Indonesia), yakni utamanya Batavia (Jakarta) banyak dipengaruhi oleh gaya hidup orang-orang kolonial Belanda.

Kebiasaan menenggak miras juga datang dari kelas sosial menengah. Dalam setiap pertemuan, kehadiran miras dengan kandungan alkohol tinggi nyaris tidak pernah tertinggal. Alkohol membuat obrolan jadi lebih rileks.

Begitu juga pada acara perjamuan atau pesta yang digelar oleh kalangan mereka. Miras selalu ada. Gaya hidup yang selalu menyertakan miras itu sekaligus untuk memperlihatkan status sosial.

“Pada masa kolonial minuman keras merupakan simbol status masyarakat,” demikian dikutip dari buku Minuman Keras di Batavia Akhir Abad XIX (2016).

Baca juga: Pria Tulungagung Koleksi Tali Pocong Orang Meninggal Selasa Kliwon, Patahkan Mitos Kesaktian

Pada masa kolonial Belanda, miras berbagai jenis, merek dan kadar alkohol, beredar luas di Batavia. Masuknya minuman impor secara tidak langsung meminggirkan arak hasil penyulingan fermentasi air tebu pribumi.

Dalam catatan J Kats berjudul Bahaja Minoeman Keras serta Daja Oepaja Mendjaoehinja Teroetama Bagi Hindia Belanda (1920) ada sejumlah miras impor yang beredar luas di Batavia.

Di antaranya bir Inggris dengan kadar alkohol 5-7 %, anggur asam dengan alkohol 7-11 %, anggur Bordeaux 12 %, anggur Italia 14 %, anggur Port 17 %, liqeur (sopi manis) 25-30%, Jenewer 30-40%, Brandewijn 30-40 % , Cognag 40-45%, Rum 45-75% dan Whiskey 60%.

“Sedangkan arak sebagai minuman keras lokal memiliki kandungan alkohol 60%,” tulisnya.

Kebanyakan minuman keras impor, yakni terutama yang datang dari Paris merupakan minuman mahal. Anggur, whiskey atau cognag banyak muncul di pesta-pesta mewah dan bergengsi kaum elit di Batavia, utamanya orang-orang Eropa.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Anggota MPR Ida Fauziyah...
Anggota MPR Ida Fauziyah Tekankan Penguatan 4 Pilar Kebangsaan di Jakarta
Gaji Damkar Jakarta...
Gaji Damkar Jakarta Naik, Total Rp6,4 Juta Per Bulan
Peringati Hari Tari...
Peringati Hari Tari Dunia, Solo Menari 2025 Bakal Digelar di Taman Balekambang
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
Halalbihalal Muhammadiyah...
Halalbihalal Muhammadiyah Jakarta Hadirkan Dakwah Membahagiakan
Sosok Purbaya, Komandan...
Sosok Purbaya, Komandan Sakti Pilihan Sultan Agung dengan Jampi-jampi Runtuhkan Tembok Batavia
Curhatan Rizky Ridho...
Curhatan Rizky Ridho ke Pram-Doel, Ingin Persija Mainkan 17 Laga Kandang Liga 1 di Jakarta
Profil Karaeng Galesong,...
Profil Karaeng Galesong, Putra Sultan Hasanuddin yang Membantu Perlawanan Rakyat Jawa Terhadap Belanda
Gempa Myanmar Jadi Peringatan,...
Gempa Myanmar Jadi Peringatan, HIPMI Jaya Dorong Regulasi Bangunan Antigempa di Jakarta
Rekomendasi
Hadiri Konferensi Kemenangan...
Hadiri Konferensi Kemenangan Gaza di Istanbul, ARI-BP Dukung Kemerdekaan Palestina
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
Yuke Bassist Dewa 19...
Yuke Bassist Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil hingga Tak Sadarkan Diri
Berita Terkini
Pemalsuan STNK Mobil...
Pemalsuan STNK Mobil untuk Jaminan Gadai Dibongkar, Begini Modusnya
1 jam yang lalu
Rampok Minimarket, Oknum...
Rampok Minimarket, Oknum Polisi di Kudus Ditangkap Polres Pati
2 jam yang lalu
Satu dari Tiga Penumpang...
Satu dari Tiga Penumpang Avanza yang Terjun ke Sungai Lae Kombih Ditemukan Tewas
3 jam yang lalu
Profil Brando Susanto,...
Profil Brando Susanto, Anggota DPRD Jakarta yang Meninggal Dunia saat Hadiri Acara Partai
3 jam yang lalu
Jelang Hari Tari Sedunia,...
Jelang Hari Tari Sedunia, Rombongan Sanggar Tari dari Banyuwangi Sambangi Rumah Jokowi
3 jam yang lalu
Viral Harimau Sumatera...
Viral Harimau Sumatera Muncul di Kawasan Pelitung, Dumai, Ini Penampakannya!
4 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved