Ribuan Warga Ikuti Prosesi Bakar Batu HUT Ke-26 Puncak Jaya, Wujudkan Perdamaian

Sabtu, 03 Desember 2022 - 16:11 WIB
Dua menegaskan bahwa kondusivitas wilayah yang terbangun di Kabupaten Puncak Jaya patut diapresiasi dengan segala tantangan dan dinamika yang ada.

"Puncak Jaya sudah menjadi barometer dalam pembangunan di Papua. Dengan dinamika politik, pembangunan, sosial yang terjadi, keterbatasan sumber daya dan segala tantangan yang ada, Puncak Jaya masih terus berdiri kokoh," kata Ribka Haluk.

Diharapkan seluruh wilayah Papua dapat menciptakan kedamaian bagi seluruh masyarakatnya.

"Kami baru dua bulan setelah diberikan kepercayaan menjadi Penjabat Gubernur provinsi Papua tengah maka kami belum bisa menyampaikan secara rinci program kerja kami" ungkapnya.

Ribka Haluk menyebut bahwa pemekaran provinsi di Papua ini khususnya Papua Tengah yang terdiri dari 8 Kabupaten merupakan tanda bahwa pemerintah Papua sudah dewasa.

"Di dalam dinamika pemerintahan Papua hari ini, yang sudah menjadi beberapa provinsi, khususnya kami di Provinsi Papua Tengah yang terdiri dari delapan Kabupaten merupakan cerminan bahwa pemerintah Papua sudah dewasa" pungkasnya.

Tradisi bakar batu ini juga dihadiri anggota Komisi II DPR RI Dapil Papua, Komarudin Watubun; Bupati Paniai Meki Nawipa, Bupati Nabire Mesak Magai dan Bupati Puncak Willem Wandik.
(shf)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More