Elon Musk Bakal Temui 500 Mahasiswa di Bali

Kamis, 10 November 2022 - 19:22 WIB
CEO Tesla Elon Musk bakal bertandang ke Bali dalam puncak B20 Summit. Salah satu agendanya yakni bertemu dengan 500 mahasiswa dari seluruh Indonesia. Foto/Dok.SINDOnews
DENPASAR - CEO Tesla Elon Musk bakal bertandang ke Bali dalam puncak B20 Summit yang merupakan rangkaian KTT G20. Salah satu agendanya yakni bertemu dengan 500 mahasiswa dari seluruh Indonesia.

"Agendanya diskusi dengan 500 mahasiswa di Kura-Kura Bali, 14 November mendatang," kata Kepala Biro Komunikasi Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi Andreas Dipi Patria di Kuta, Kamis (10/11/2022).



Dalam diskusi, Elon Musk bakal tampil bersama Sehat Sutarja, Co-Founder of Marvell Technolog. Sutarja adalah orang keturunan Indonesia yang bekerja di Amerika dan memiliki dan menguasai banyak bisnis di negeri Paman Sam.

Rencananya, diskusi akan dimoderatori Mendikbud Ristek Nadiem Anwar Makarim.



Kemendikbud Ristek ditunjuk mengorganisir kedatangan 500 mahasiswa dari seluruh Indonesia. Menurut Andreas, awalnya ada 1.000 mahasiswa yang akan dimobilisasi datang ke Bali.

"Tapi venuenya dan protokol kesehatan masih menjadi pertimbangan, diputuskan setengahnya," ungkapnya.



Diskusi terbuka nantinya akan disiarkan langsung melalui YouTube.

"Harapannya bisa ditonton oleh mahasiswa lainnya dari seluruh negeri," ujar Andreas.

Dalam diskusi, diharapkan mahasiswa mendapat ilmu berharga secara langsung dari Elon Musk dan Sehat Sutarja tentang entrepreneur.

"Ini yang akan kita dorong bahwa anak-anak muda Indonesia menjadi entrepreneur," pungkasnya.
(shf)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More