Atap Kelas III SDN Bunisari I Ambruk Timpa 4 Siswa saat Sedang Belajar

Selasa, 04 Oktober 2022 - 19:02 WIB
Ilustrasi sekolah butuh perbaikan. Foto: Istimewa
GARUT - Siswa Kelas III SDN Bunisari I Malangbong, kaget ketika atap ruang kelas mereka ambruk saat mengikuti kegiatan belajar mengajar. Sejumlah siswa pun tertimpa reruntuhan atap dan genting.

"Kondisinya lagi nangis, jejeritan begitu karena luka, banyak darahnya jadi kaget," tutur Nengsih, satu orang tua siswa yang menjadi korban, Selasa (4/10/2022).

Saat kejadian, warga Kampung Pasir, RT 004/005, Desa Bunisari, Kecamatan Malangbong, ini tengah berada di pasar. Ia tak menyangka bila anaknya menjadi salah satu korban di peristiwa tersebut.





"Saya lagi di pasar, dengar Aditya terkena genteng, saya langsung ke Puskesmas. Kebetulan memang sedang ditangani," ucapnya.

Nengsih mengatakan, dirinya dan keluarganya menerima musibah tersebut. "Tidak ada yang tahu dengan musibah kapan terjadinya," ujarnya.

Sementara itu, Kepala SDN Bunisari I, Malangbong Heryati mengatakan, pihaknya akan memberlakukan sistem sift dalam kegiatan belajar mengajar ke depan.



Hal itu dilakukan lantaran pihak sekolah tidak lagi memiliki ruang kelas yang dapat digunakan seluruh siswa di waktu yang bersamaan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content