Heboh Ratusan Mahasiswa di Bandung Mengidap HIV, Ternyata Ini Penyebabnya

Sabtu, 27 Agustus 2022 - 11:34 WIB
Ilustrasi HIV. Foto: Istimewa
BANDUNG - Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung, dr. Ira Dewi Jani mengungkap, penyebab tingginya kasus HIV/AIDS, di Kota Bandung.

Menurut dia, ada faktor lain yang menyebabkan kasus HIV/AIDS bisa terjadi. Selain seks bebas dan penyalahgunaan napza, penularan dari ibu ke anak, serta tenaga medis yang mengalami kecelakaan kerja juga menjadi salah satu faktornya.

"Orang itu baru bisa didiagnosa HIV setelah dia melakukan tes, karena tidak ada tanda dan gejala spesifik bagi orang yang terkena HIV. Namun, biasanya para pengidap ini malu untuk tes HIV/AIDS," tutur Ira, Sabtu (27/8/2022).



Oleh karena, kata dia, harus dihilangkan dulu stigma dan diskriminasi kepada pengidap HIV agar seseorang itu mau untuk dites HIV.



Dia menuturkan, dengan demikian orang tersebut bisa hidup lebih produktif dan tidak masuk ke fase AIDS. Mata rantainya bisa diputus dengan pengobatan.

Pengobatan HIV/AIDS telah dijamin oleh pemerintah. Sehingga, Ira berpesan, jangan sampai para pengidap HIV/AIDS merasa seperti divonis mati.



"Sebab jika sudah diobati, virusnya bisa tidak terdeteksi dan tidak menularkan. Orangnya bisa menikah, bahkan punya anak," ujarnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More