Rayakan HUT ke-63 Maros, Pemkab Bagikan 14 Ribu Seragam Sekolah

Senin, 04 Juli 2022 - 10:41 WIB
Penyerahan secara simbolis seragam sekolah gratis di lapangan Pallangtikang tepat di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Kabupaten Maros, Senin (4/7/2022). Foto/Najmi Limonu
MAROS - Belasan ribu seragam sekolah bakal dibagikan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros kepada seluruh siswa baru jenjang SD dan SMP.

Penyerahan secara simbolis ini dilakukan di lapangan Pallangtikang tepat di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-63 Kabupaten Maros, Senin (4/7/2022).



Bupati Maros , AS Chaidir Syam mengatakan, pembagian seragam ini dalam rangka menyemarakkan HUT Ke-63 Maros yang jatuh pada tanggal 4 Juli 2022.

"Di hari lahir Kabupaten Maros yang ke-63, kami membagikan seragam sekolah kepada anak-anak kita yang masuk sekolah SD dan SMP," kata Chaidir usai apel peringatan HUT.



Bupati menuturkan, selain menyemarakkan HUT ke-63 Maros, pendistribusian seragam ini juga sebagai pemenuhan janji politiknya saat Pilkada.

"Ini baru pertama kalinya, selain sebagai hadiah di HUT ke-63 Maros, ini juga sebagai pelaksanaan janji politik kami untuk memperhatikan anak-anak kami yang akan bersekolah," terangnya.

Alumni Pemerintah Universitas Hasanuddin ini menyebutkan, seragam yang dibagikan ini berjumlah 14 ribu pasang. Rencananya, akan dibagikan masing-masing 7 ribu untuk tingkat SD dan SMP.

"Secara simbolis kita berikan kepada perwakilan siswa. Namun pendistribusian akan gencar dilakukan sebelum jadwal masuk sekolah," ucapnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More