Panglima TNI Andika Prakasa Lakukan Ini saat Kunker ke Sulawesi Tengah
Jum'at, 13 Mei 2022 - 11:11 WIB
PALU - Panglima TNI , Jenderal TNI Andika Perkasa didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny Hetty Andika Perkasa beserta rombongan, disambut Forkopimda Sulawesi Tengah (Sulteng) saat mendarat di Bandara Mutiara Sis Al-Djufri, Kamis (12/5/2022).
Dalam keterangan resminya, Kapendam XIII Merdeka, Kolonel Inf Jhonson M. Sitorus mengatakan bahwa kedatangan Panglima TNI di Sulteng untuk melaksanakan agenda kunjungan kerja (Kunker) di Palu dan di Kabupaten Poso.
"Sebagai pimpinan TNI Kodam XIII/Merdeka yang membawahi tiga provinsi yaitu Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Alfret Denny D. Tuejeh mendampingi Gubernur Sulteng H. Rusdy Mastura selaku pemimpin pemerintah daerah provinsi Sulawesi Tengah saat penyambutan di bandara," kata Kapendam.
Dalam kunjungan yang diagendakan selama dua hari, Panglima TNI dan rombongan hari pertama melakukan silaturahmi bersama Gubernur Sulteng dan jajaran pemerintah daerah di kantor Gubernur Sulteng.
Usai silaturahmi dengan jajaran pemerintah daerah Sulteng, Panglima TNI melanjutkan kunjungannya ke Mapolda Sulteng dalam rangka bertatap muka bersama Kapolda Sulteng Irjen Pol Rudy Sufahriadi dan Pejabat Utama Polda Sulteng.
"Panglima TNI dan rombongan rencananya besok, Jumat (13/5/22) akan melaksanakan kunjungan di Kabupaten Poso untuk meninjau secara langsung Prajurit TNI yang sedang melaksanakan satgas Mandago raya," tutur Kapendam.
Dalam keterangan resminya, Kapendam XIII Merdeka, Kolonel Inf Jhonson M. Sitorus mengatakan bahwa kedatangan Panglima TNI di Sulteng untuk melaksanakan agenda kunjungan kerja (Kunker) di Palu dan di Kabupaten Poso.
Baca Juga
"Sebagai pimpinan TNI Kodam XIII/Merdeka yang membawahi tiga provinsi yaitu Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Alfret Denny D. Tuejeh mendampingi Gubernur Sulteng H. Rusdy Mastura selaku pemimpin pemerintah daerah provinsi Sulawesi Tengah saat penyambutan di bandara," kata Kapendam.
Dalam kunjungan yang diagendakan selama dua hari, Panglima TNI dan rombongan hari pertama melakukan silaturahmi bersama Gubernur Sulteng dan jajaran pemerintah daerah di kantor Gubernur Sulteng.
Usai silaturahmi dengan jajaran pemerintah daerah Sulteng, Panglima TNI melanjutkan kunjungannya ke Mapolda Sulteng dalam rangka bertatap muka bersama Kapolda Sulteng Irjen Pol Rudy Sufahriadi dan Pejabat Utama Polda Sulteng.
"Panglima TNI dan rombongan rencananya besok, Jumat (13/5/22) akan melaksanakan kunjungan di Kabupaten Poso untuk meninjau secara langsung Prajurit TNI yang sedang melaksanakan satgas Mandago raya," tutur Kapendam.
(don)
Lihat Juga :
tulis komentar anda