Kapolri Pastikan Penerapan Prokes Obyek Wisata di Bali

Kamis, 05 Mei 2022 - 22:30 WIB
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memastikan obyek wisata di Bali disiplin menerapkan protokol kesehatan.Foto/ist
DENPASAR - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memastikan obyek wisata di Bali disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes). Hal itu ditegaskan Sigit saat mengunjungi Garuda Wisnu Kencana (GWK), Kamis (5/5/2022).

"Hari ini saya melakukan pengecekan terkait dengan Prokes di GWK. Saya mengecek satu persatu mulai dari tempat pembelian tiket sampai ke dalam GWK. Saya temukan di setiap corner disediakan barcode Aplikasi PeduliLindungi. Selain itu ada pembagian masker secara gratis bagi pengunjung yang tidak pakai masker," ungkap Sigit.

Baca juga: 60.000 Kendaraan Kembali ke Jakarta, Wakapolri: Kita Siapkan Rekayasa Lalu Lintas



Di GWK, Sigit langsung melakukan pengecekan, mulai dari loket pembelian tiket sampai di dalam patung GWK. Dia sengaja datang ke Bali karena selama liburan Idul Fitri 1443 Hijriah, pulau dewata mendapat limpahan 435.308 wisatawan.

Dalam kesempatan itu Sigit langsung menyampaikan ucapan terimakasih kepda pengelola objek wisata GWK. Mantan Kabareskrim ini berharap pasca liburan lebaran kali ini laju COVID-19 tetap dapat dikendalikan. Salah satu upaya dan langkah tepat yang dilakukan adalah disiplin menerapkan Prokes.

Dia meminta kepada seluruh pengelola objek wisata untuk melakukan hal yang sama seperti di GWK. "Kita harus antisipasi, pasca liburan Idul Fitri ini laku COVID-19 dikendalikan. Puncak arus balik wisawatan diperkirakan Minggu 8 Mei 2022," tegasnya.

Khusus di GWK, Sigit mengaku mendapat laporan dari pengelola bahwa kunjungan selama liburan panjang ini sama seperti situasi normal sebelum COVID-19. Hal serupa terjadi di beberapa wilayah lain di Indonesia.

Dia juga mendapatkan laporan ada sebanyak 435.308 yang masuk ke Bali baik melalui jalur udara maupun laut selama liburan ini. "Potensi ini pada satu sisi pasti meningkatkan perekonomian di Bali, namun di sisi lain ada hal yang harus dijaga, seperti pengendalian COVID-19," tuturnya.

Sigit mengungkapkan saat ini Polri sedang melakukan berbagai langkah-langkah menangani arus balik mudik. Mengantisipasi kemacetan selama arus balik, Polri mengambil langkah-langkah. Khususnya untuk di wilayah Jawa Barat dan wilayah langganan kemacetan dilakukan berbagai strategi dalam menangani arus lalu lintas.

"Dari Kementerian Perhubungan saya mendapat informasi menambah kapal angkut penumpang. Dengan persiapan ini diharapkan arus balik dapat dikendalikan dengan baik," harapnya.
(msd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content