Gus Nahib Dikukuhkan Jadi Ketua Umum Sahabat Ganjar

Sabtu, 29 Januari 2022 - 19:05 WIB
Ketua DPW Sahabat Ganjar Papua, Isak Giay memberikan cendra mata berupa ikat kepala khas Papua. Foto/Ist
DENPASAR - Kepengurusan kelompok relawan pendukung Ganjar Pranowo semakin solid dengan pengukuhan Ketua Umum Sahabat Ganjar, KH Nahib Shodiq (Gus Nahib) di Sanur, Denpasar, Bali.

Pengukuhan dihadiri oleh Dewan Pembina Sahabat Ganjar KH Khayatul Makky atau Gus Khayat serta 34 Ketua DPW se-Indonesia. Pemilihan Ketua Umum Sahabat Ganjar (SAGA) sebelumnya dilakukan dengan cara musyawarah dan mufakat, Jumat malam (29/1/2022).





Hangatnya suasana yang penuh keakraban ini dibuka dengan obrolan singkat Gus Nahib kepada seluruh Ketua DPW yang hadir di lokasi Rakernaa. Gus Nahib menanyakan seputar rencana para DPW setelah pagelaran Rakernas.

Sementara itu prosesi pemilihan dan pengukuhan dimulai saat Dewan Pembina KH Khayatul Makky memasuki ruangan. Gus Khayat menanyakan kepada seluruh DPW tentang komitmennya kepada Sahabat Ganjar atas dipilihnya Gus Nahib sebagai Ketua Umum Sahabat Ganjar periode 2022-2027.

"Kepada seluruh anggota DPW yang hadir untuk malam ini, bagaimana keputusannya saat Gus Nahib yang berada disebelah saya ini menjadi Ketua Umum Sahabat Ganjar? Jika bersedia, sudah siap mengemban tanggung jawab dan amanah untuk melaksanakan kegiatan positif serta memenangkan Bapak Ganjar Pranowo di 2024," tanya Gus Khayat.

Setelah seluruh DPW sepakat dan satu suara untuk memilih Gus Nahib sebagai ketua umum. Kegiatan dilanjutkan dengan tanda tangan aklamasi yang dilakukan oleh seluruh DPW yang hadir.



Gus Nahib menyatakan, sangat siap mengemban amanah ini untuk memenangkan Ganjar Pranowo di 2024. Gus Nahib juga mengajak kepada seluruh kepada seluruh ketua DPW untuk menanamkan visi dan misi yang sudah ditanamkan oleh Sahabat Ganjar.

"Alhamdulilah, tugas berat sudah saya terima dan akan terasa mudah saat kita bersama-sama mewujudkan cita-cita untuk memenangkan Ganjar Pranowo di 2024. Maka dari itu, kepada seluruh Ketua DPW yang hadir, mari kita bergerak bersama, mengenalkan kepada masyarakat sosok seorang Ganjar Pranowo," terang Gus Nahib.

Setelah seluruh DPW Sahabat Ganjar melaksanakan tanda tangan aklamasi, Ketua DPW Sahabat Ganjar Papua, Isak Giay memberikan cendra mata berupa ikat kepala khas Papua kepada, Gus Khayat, Gus Nahib dan Ketua Pelaksana Rakernas Indah.

Isak mengatakan bahwa ini merupakan momen mempererat tali persaudaraan dari tanah Papua. Rakernas ini akan menjadi momen bersejarah karena mempertemukan seluruh Sahabat Ganjar yang berada di Indonesia dan siap untuk berusaha memenangkan Ganjar Pranowo di Provinsi paling timur Indonesia.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content