Dihadiri Zulhas, Musran Serentak PAN Jatim Digelar di Pondok Pesantren NU

Jum'at, 10 Desember 2021 - 15:17 WIB
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) menghadiri Musran Se-Jatim di Pondok Pesantren (Ponpes) Alimatul Ummah, Mojokerto. Foto/Ist
MOJOKERTO - Musyawarah ranting (musran) serentak yang digelar Partai Amanat Nasional (PAN) Jatim digelar di Mojokerto, Jumat (10/12/2021). Kegiatan partai berlambang matahari putih itu diselenggarakan di pondok pesantren (ponpes) Nahdlatul Ulama (NU).

Hal ini menyusul pertemuan dan silaturahmi kebangsaan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) dengan Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Alimatul Ummah, Prof Dr KH Asep Saifuddin Chalim.



"Mungkin ini satu-satunya Musran PAN di Indonesia yang langsung dihadiri Ketum Zulhas. Lebih istimewa lagi, Musran ini digelar di Pondok NU, Pondok Alimatul Ummah asuhan Kiai Asep Saifuddin Halim," kata Ketua DPD PAN Mojokerto, Moh Santoso.

Dia menyebut bahwa ini hal ini sesuai dengan amanat DPP serta DPW PAN agar partai ini bisa menjangkau masyarakat luas.



Sementara Zulhas dalam sambutannya menyampaikan rasa bahagia dan bangganya bisa bersilaturahmi dengan Kiai Asep.

"Alhamdulillah saya sudah dua kali ke pondok Amanatul Ummah ini. Saya selalu ingat, karena namanya Amanat," ujar Zulhas disambut tawa hadirin.



"Terima kasih juga untuk Pak Kiai sudah menerima kami. Musran PAN bisa diselenggarakan di pondok ini. Tadi juga saya berdiskusi dengan Kiai Asep, kami banyak berbagi pikiran-pikiran kebangsaan. Umat dan bangsa ini harus lebih baik dan lebih maju," lanjutnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More