Usir Nyamuk dengan Membakar Kertas, 1 Rumah di Surabaya Ludes Dilalap Kobaran Api

Selasa, 07 September 2021 - 07:07 WIB
Lalai bakar kertas untuk usir nyamuk, rumah di Jalan Pulo Wonokromo, Kota Surabaya, ludes terbakar. Foto/iNews TV/Hari Tambayong
SURABAYA - Kebakaran hebat melanda sebuah rumah di Jalan Pulo Wonokromo No. 176 Kota Surabaya, Selasa (7/9/2021) dini hari. Api dengan cepat membesar, dan membakar seluruh isi rumah yang ada di kawasan padat penduduk.



Diduga, kebakaran hebat ini akibat sang pemilik rumah lali saat membakar kertas karton untuk mengusir nyamuk. Sepuluh unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi kejadian, untuk memadamkan api. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun rumah beserta isinya ludes terbakar.



Kejadian kebakaran hebat tersebut, sempat direkam warga melalui kamera ponselnya. Sejumlah warga sempat berupaya memadamkan kobaran api dengan alat seadanya, sebelum petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi.



"Saat kebakaran terjadi, pemilik rumahnya sedang tertidur. Api kemudian membesar dibagian belakang rumah. Pemilik rumah beserta istrinua berhasil menyelamatkan diri, sambil berteriak minta tolong," ujar salah satu saksi mata, Eka.

Sementara menurut petugas pemadam kebakaran Kora Surabaya, Iswanto, kebakaran rumah ini dipicu akibat sang pemilik rumah lalai saat membakar kertas karton tempat menyimpan telur, yang bertujuan mengusir nyamuk.



"Kami kerahkan sepuluh unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan kobaran api," ujarnya. Kebakaran berhasil dipadamkan setelah satu jam dilakukan pembahasan di titik api. Sejumlah barang perabotan dan sepeda milik pemilik rumah tak berhasil diselamatkan, semuanya hangus terbakar.
(eyt)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content