Dibantu 85,8 Ton Oksigen Cair, Kang Emil: Mokaseh Banyak Yo Dulur Sumsel
Rabu, 28 Juli 2021 - 20:16 WIB
Selain PT OKI Pulp & Paper Mills, BUMD PT Pupuk Sriwidjaja Palembang turut menyuplai oksigen ke Jabar. Kemudian, Posko Oksigen Jabar pun memenuhi kebutuhan oksigen medis dari provinsi lainnya seperti Kalimantan Timur melalui KSO-AICO Energi dan PT Serba Dinamik Indonesia (SDI), Banten melalui PT Krakatau Steel, serta Riau melalui Tanoto Foundation. Total bantuan oksigen per 28 Juli 2021 sebanyak 28.197 tabung 6m3.
"Untuk itu, kami tak lupa menghaturkan terima kasih kepada kepala daerah provinsi maupun daerah Kabupaten/Kota yang telah membantu proses ini. Kita harus saling mendukung karena keselamatan masyarakat di atas segalanya," ujar Taufiq.
Sementara itu, Kepala Biro Perekonomian Setda Provinsi Jabar, Benny Bachtiar berharap, bantuan oksigen dari Sumsel ini berkelanjutan mengingat penanganan pasien COVID-19 di Jabar akan kebutuhan oksigen masih harus butuh bantuan dari daerah lain.
"Sehingga kita bisa bekerja sama menyelamatkan kepada saudara-saudara yang membutuhkan. Kita bisa lihat di medsos, media elektronik bagaimana saudara-saudara kita kekurangan oksigen. Sekarang bagaimana upaya ini dapat menyelamatkan saudara-saudara kita," katanya.
"Untuk itu, kami tak lupa menghaturkan terima kasih kepada kepala daerah provinsi maupun daerah Kabupaten/Kota yang telah membantu proses ini. Kita harus saling mendukung karena keselamatan masyarakat di atas segalanya," ujar Taufiq.
Sementara itu, Kepala Biro Perekonomian Setda Provinsi Jabar, Benny Bachtiar berharap, bantuan oksigen dari Sumsel ini berkelanjutan mengingat penanganan pasien COVID-19 di Jabar akan kebutuhan oksigen masih harus butuh bantuan dari daerah lain.
"Sehingga kita bisa bekerja sama menyelamatkan kepada saudara-saudara yang membutuhkan. Kita bisa lihat di medsos, media elektronik bagaimana saudara-saudara kita kekurangan oksigen. Sekarang bagaimana upaya ini dapat menyelamatkan saudara-saudara kita," katanya.
(shf)
tulis komentar anda