Ada Polemik Pengangkatan Plh Gubernur Papua, Tokoh Muda Papua: Jangan Terprovokasi

Sabtu, 26 Juni 2021 - 19:22 WIB
Apalagi, lanjut Kabiay, Papua menjadi tuan rumah PON yang tinggal menghitung hari, sehingga dibutuhkan pelayanan pemerintahan yang maksimal. "Rakyat Papua ini mau diadu domba, dibuat seolah-olah protes dengan kebijakan pemerintah padahal kita lagi hidup rukun dan aman," katanya.



Kepada aparat keamanan, Kabiay berharap lebih sigap dalam menyikapi situasi, sehingga persoalan jabatan yang dipolemikkan tidak menjalar kemana-mana, dan tidak menggangu aktivitas ekonomi dan pembangunan di tanah Papua .

"Harapannya Polri dibantu TNI segera bertindak, jangan sampai ada provokator memanfaatkan situasi untuk menunda agenda nasional PON ataupun implementasi Otsus di tanah Papua. Ada baiknya dikomunikasikan dan dikoordinasikan dengan pihak-pihak terkait sehingga tidak terjadi kegaduhan," pintanya.
(eyt)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content