FKUB Grobogan: Moderasi Beragama Modal Kuat Persatuan Bangsa

Selasa, 25 Mei 2021 - 15:24 WIB
Abu Mansur menilai, jika moderasi beragama ini bisa dipahami dan dijalankan dengan baik, maka akan menjadi kekuatan besar terutama dalam mengokohkan persatuan bangsa. Merawat persatuan ini juga penting sebab ancaman dan rongrongan yang berpotensi membahayakan bangsa kapan pun bisa bermunculan.

Diskusi yang melibatkan sejumlah tokoh berbagai agama juga perlu terus diintensifkan agar kerukunan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) terus terbina dengan baik seperti di Kabupaten Grobogan. Menurut Abu Mansur, FKUB di Grobogan akan terus menjalin komunikasi intensif dengan berbagai pihak, baik intraagama, antarumat beragama, pemerintah daerah dan TNI, Polri untuk menciptakan wilayah agar terus kondusif.

FGD bertajuk Membangun Moderasi Beragama dalam Mewujudkan Situasi Kamtibmas yang Aman dan Kondusif di Kabupaten Grobogan menghadirkan berbagai kalangan seperti Nahdlatul Ulama (NU), Muhammadiyah, Badan Musyawarah Antargereja (Bamag), Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI), Kebaktian Agama Khonghucu Indonesia, dan Perwakilan Umat Budha Indonesia (Walubi). Selain dari FKUB, pembicara FGD adalah dari kepala Kesbangpol Grobogan dan pengajar MAN 1 Purwodadi.

Acara dihadiri Wakapolres Grobogan, Kombes Samsu, dengan nara sumber Ketua FKUB, Kepala Badan Kesbangpol Grobogan, Daru Wisakti, dan guru MAN I Grobogan, Mulyo Haryanto serta Kasat Binmas AKP Ahmad Basirun.
(shf)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content