Petugas Gereja dan Polisi Amankan Ibadah Kamis Putih dan Jumat Agung di Pematangsiantar

Jum'at, 02 April 2021 - 05:50 WIB
Polisi Polresta Pematangsiantar dan petugas gereja melakukan pengamanan bersama pada ibadah Kamis Putih di gereka Santo Fransiskus Asisi jalan Medan,Kamis (1/4/2021). Foto: SINDONews/Ricky F Hutapea
PEMATANGSIANTAR - Tim gabungan Polresta Pematangsiantar melibatkan Satuan Samapta, Intelkam dan Reserse Kriminal/Narkotika serta Brimob mengawal ketat ibadah Kamis Putih dan ibadah Jumat Agung di gereja-gereja.

Kapolresta Pematangsiantar, AKBP Boy Sutan Binanga Siregar mengatakan, sebanyak sekitar 130 personel ditempatkan di gereja yang melaksanakan ibadah serta patroli di objek- objek vital pemerintah dan swasta.





“Polresta Pematangsiantar mengerahkan seluruh kekuatan untuk menjaga ibadah Kamis Putih dan Jumat Agung di gereja-gereja,” ujarnya.

Boy menambahkan, masyarakat umat Kristiani dan Katolik diharapkan tetap tenang dalam menjalankan ibadah Kamis Putih dan Jumat Agung di gereja, polisi melakukan penjagaan maksimal.

Salah seorang jemaat gereja Katolik Santo Fransiskus Asisi Jalan Medan, Kecamatan Siantar Martoba, G Sianipar mengapresiasi pengamanan gereja yang dilakukan polisi saat ibadah Kamis Putih berlangsung.



“Penjagaan polisi di gereja tentunya memberikan kenyamanan bagi jemaat dalam beribadah Kamis Putih, saya atas nama pribadi sebagai jemaat gereja Katolik Santo Fransiskus Asisi mengapresiasi para polisi yang bertugas mengamankan gereja, semoga tetap diberikan kesehatan dan kekuatan menjalankan tugas", ujar Sianipar.

Dari pengamatan di sejumlah gereja, polisi dan petugas pengaman gereja meningkatkan pengawasan dalam ibadah Kamis Putih di gereja-gereja di Pematangsiantar pasca teror bom di Makassar.
(nic)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content