Rakor dengan PDAM, Dinas PU Makassar Jamin Pemasangan Pipa Utilitas Lancar

Rabu, 31 Maret 2021 - 14:49 WIB
Suasana rapat koordinasi Dinas PU Makassar dengan PDAM terkait pemasangan pipa utilitas. Foto: Istimewa
MAKASSAR - Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar menggelar rapat koordinasi bersama dengan PDAM kota Makassar dalam rangka kelancaran pemasangan pipa utilitas air minum di sejumlah Daerah Milik Jalan (Damija), di ruang rapat Dinas PU Kota Makassar, Rabu,(31/3/2021).

Rapat yang dipimpin Kepala Bidang Bina Teknik Ansuard tersebut, dihadiri langsung pihak PU dan diwakili Kasi Pengawasan Bimtek dan Staf Teknik, sementara PDAM diwakili langsung oleh Kasi Perencanaan PDAM, Kasi Pengawasan PDAM dan Direktur Teknis PDAM.

Rapat koordinasi tersebut akan memastikan sejumlah daerah galian dapat secepatnya di-recovery seperti semula sehingga nantinya tak menimbulkan persoalan sosial.



Pasalnya beberapa pekerjaan recovery pascapenggalian kerap kali tidak dikerjakan maksimal karena cinderung lama dan masih menimbulkan jalan yang tidak rata.



"Area Galian yg akan dilalui Pipa PDAM nantinya akan dilakukan recovery seperti kondisi sebelumnya oleh pihak pelaksana PDAM agar tidak menimbulkan masalah sosial di lapangan," jelas Humas Dinas PU Kota Makassar Hamka Darwis.

Dia melanjutkan, nantinya sistem yang digunakan adalah metode buka tutup atau sistem penggalian dan penimbunan cepat sehingga jalan dapat segera digunakan.

"Tidak ada bukaan galian yang bermalam yang bisa mengakibatkan kecelakaan pengguna jalan dan terkait rambu-rambu K3 agar selalu diutamakan sebelum bekerja di lapangan," pungkasnya.

(agn)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More