Kunker ke Daerah Terpencil, Bupati Lutra Pastikan Layanan Kesehatan Berjalan
Minggu, 21 Maret 2021 - 19:37 WIB
LUWU UTARA - Bupati Luwu Utara (Lutra) , Indah Putri Indriani (IDP) melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Dusun Pulao, Desa Sassa, Kecamatan Baebunta. Bupati perempuan pertama di Sulsel itu memastikan, layanan kesehatan berjalan maksimal sekalipun di daerah terpencil.
Selain meninjau infrastruktur, Bupati Indah Putri Indriani datang ke Dusun Pulao, Desa Sassa untuk mastikan masyarakat di sana mendapatkan pelayanan kesehatan rutin, seperti imunisasi sampai pemeriksaan kesehatan masyarakat.
"Memastikan masyarakat kita di sini tetap mendapatkan pelayanan kesehatan . Tadi juga sempat ikut melihat langsung proses imunisasi bayi balita. Di sini masyarakatnya produktif, tadi bayi balita banyak yang imunisasi," kata Indah di sela-sela kunjungan kerjanya, Sabtu (21/3/2021).
Dia menambahkan, dari laporan puskesmas Baebunta, untuk pelayanan pemeriksaan kesehatan, pihak puskesmas rutin mengecek kesehatan warga Dusun Pulao, minimal sebulan sekali.
"Kalau infrastruktur untuk layanan kesehatan memang masih kurang. Makanya secepat mungkin kita akan bangun pustu di Dusun Pulao ini. Kalau saat ini ada bidan kita yang bertugas di sini juga," tutur Indah.
"Soal pustu kita tinggal cari lahan saja, tadi saya sudah koordinasi sama kepala Desa Sassa, kepala Dusun Pulao untuk segera mencari lahan untuk kita bangunkan pustu," sambung bupati perempuan pertama di Sulsel itu.
Dusun Pulao Desa Sassa dihuni kurang lebih 72 kepala keluarga, ada sekitar 40 rumah di sana. Sebagian besar masyarakat setempat menggantungkan hidup mereka dari hasil kebun dan bertani. Ada juga beberapa yang bekerja sebagai buruh di kebun kelapa sawit .
Selain meninjau infrastruktur, Bupati Indah Putri Indriani datang ke Dusun Pulao, Desa Sassa untuk mastikan masyarakat di sana mendapatkan pelayanan kesehatan rutin, seperti imunisasi sampai pemeriksaan kesehatan masyarakat.
"Memastikan masyarakat kita di sini tetap mendapatkan pelayanan kesehatan . Tadi juga sempat ikut melihat langsung proses imunisasi bayi balita. Di sini masyarakatnya produktif, tadi bayi balita banyak yang imunisasi," kata Indah di sela-sela kunjungan kerjanya, Sabtu (21/3/2021).
Dia menambahkan, dari laporan puskesmas Baebunta, untuk pelayanan pemeriksaan kesehatan, pihak puskesmas rutin mengecek kesehatan warga Dusun Pulao, minimal sebulan sekali.
"Kalau infrastruktur untuk layanan kesehatan memang masih kurang. Makanya secepat mungkin kita akan bangun pustu di Dusun Pulao ini. Kalau saat ini ada bidan kita yang bertugas di sini juga," tutur Indah.
"Soal pustu kita tinggal cari lahan saja, tadi saya sudah koordinasi sama kepala Desa Sassa, kepala Dusun Pulao untuk segera mencari lahan untuk kita bangunkan pustu," sambung bupati perempuan pertama di Sulsel itu.
Dusun Pulao Desa Sassa dihuni kurang lebih 72 kepala keluarga, ada sekitar 40 rumah di sana. Sebagian besar masyarakat setempat menggantungkan hidup mereka dari hasil kebun dan bertani. Ada juga beberapa yang bekerja sebagai buruh di kebun kelapa sawit .
(luq)
Lihat Juga :
tulis komentar anda