Sehari Setelah Dilantik Jadi Wali Kota Solo, Ini yang Dilakukan Gibran

Sabtu, 27 Februari 2021 - 11:20 WIB
Gibran Rakabuming Raka langsung bekerja usai dilantik jadi Wali Kota Solo dengan turun ke lapangan memantau jalannya vaksinasi COVID-19 para pedagang pasar, Sabtu (27/2/2021). Foto/Okezone/Bramantyo
SOLO - Gibran Rakabuming Raka langsung bekerja usai dilantik jadi Wali Kota Solo dengan turun ke lapangan memantau jalannya vaksinasi COVID-19 para pedagang pasar, Sabtu (27/2/2021).



Gibran Rakabuming Raka didampingi Wakil Wali Kota Teguh Prakoso mengunjungi Pasar Gede dan Pasar Klewer. Di Pasar Gede, Gibran melihat proses vaksinasi terhadap para pedagang. Satu persatu, suami dari Selvi Ananda ini menanyakan para pedagang yang akan divaksin dan berkeliling Pasar Gede.





Setelah mengecek persiapan dan jalannya vaksinasi COVID-19 terhadap para pedagang, Gibran mengatakan dua hari ini vaksinasi COVID-19 pada para pedagang di Pasar Gede bakal diselesaikan.



"Ya ini kan Sabtu dan Minggu, kita selesaikan Pasar Gede. Kalau untuk Pasar Klewer, mulai hari ini sampai Jumat. Karena pedagangnya lebih banyak," paparnya.

Setelah kedua pasar terbesar di Kota Solo tersebut, vaksinasi dilanjutkan ke Pasar Depok dan Pasar Hardjodaksino. Selain itu, warga lanjut usia (Lansia) juga akan dilakukan vaksinasi. Para lansia yang akan divaksin sudah mulai mendaftar melalui online.

"Kemarin yang lansia juga sudah daftar online. Besuk Senin sudah mulai divaksin juga. Jadi kita ngebut semua di Solo. Kemarin teman-teman wartawan di Solo sudah divaksin semua," terangnya.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content