Ringankan Beban Korban Banjir Kalsel, MNC Peduli dan Lotte Mart Salurkan Bahan Makan

Kamis, 28 Januari 2021 - 23:12 WIB
MNC Peduli dan Lotte Mart, menyalurkan bantuan untuk korban banjir di Kalimantan Selatan. Bantuan diterima Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina. Foto/iNews TV/Suhardian
BANJARMASIN - MNC Peduli dan Lotte Mart , menyalurkan bantuan untuk meringankan beban para korban banjir di Kalimantan Selatan (Kalsel) . Bantuan berupa bahan makan tersebut, diterima langsung Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, Kamis (28/1/2021).



Sebanyak 400 karton mie instan diserahkan MNC Peduli dan Lotte Mart , untuk disalurkan ke posko pengungsian dan dapur umum yang tersebar di lima kecamatan yang ada di wilayah Kota Banjarmasin.



Ibnu Sina mengatakan, sangat berterimakasih atas dukungan dan bantuan yang diberikan MNC Peduli bersama Lotte Mart . "Atas nama warga Kota Banjarmasin, kami mengucapkan terimakasih kepada MNC Peduli dan Lotte Mart ," tuturnya.

Dia mengatakan, bantuan yang diberikan akan disalurkan langsung kepada masyarakat korban banjir , sehingga diharapkan adanya bantuan ini dapat meringankan beban para korban bencana banjir.



Untuk penanganan korban banjir sendiri, Ibnu Sina mengatakan, masih fokus untuk menangani di tiga kecamatan yang ada di Kota Banjarmasin, yakni Kecamatan Banjarmasin Timur, Kecamatan Banjarmasin Selatan, dan Kecamatan Banjarmasin Utara.

"Sementara untuk yang di Kecamatan Banjarmasin Tengah, dan Kecamatan Banjarmasin Barat, juga tetap akan mendapatkan pasokan bantuan, terutama bagi warga korban banjir yang masih mengungsi. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban para korban ," tegasnya.



Saat ini banjir yang melanda wilayah Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, sudah mulai surut. Tetapi, Pemkot Banjarmasin, belum mencabut status tanggap darurat banjir . Karena masih ada dua kecamatan yang terendam banjir, yakni Kecamatan Banjarmasin Timur, dan Kecamatan Banjarmasin Selatan.
(eyt)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content