Kedaung Subang Gempar, Ada Angin Keluar dari Dalam Tanah di Tengah Sawah
Kamis, 28 Januari 2021 - 13:24 WIB
SUBANG - Warga Desa Kedawung, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Subang , Jawa Barat dihebohkan dengan adanya fenomena alam tiupan angin yang keluar dari dalam tanah di tengah areal pesawahan di desa tempat tinggal mereka.
"Fenomena aneh tersebut diketahui sejak lima hari lalu dan kini angin masih menghembus dari lubang kecil. Angin yang keluar cukup kencang," kata Kepala Desa Kedawung Rosman Suganda, Kamis (28/1/2020).
Warga khawatir aingin yang keluar dari dalam tanah tersebut mengandung gas beracun dan membahayakan, meskipun kata Rosman sejauh ini tidak mengeluarkan bau.
"Bisa jadi itu gas, tapi belum tahu. Yang khawatir gasnya beracun. Atau kalau tersulut api menyala. Kan sangat berbahaya," tutur Rosman.
Demi keselamatan warga, pihak desa setempat sudah melaporkan kejadian itu ke polisi dan Pemda Subang. Saat ini lubang yang mengeluarkan angin itu dipasang pipa. "Kami minta area itu tidak dulu didekati warga. Takut ada apa-apa," ujar Rosman.
Lubang dalam tanah yang mengeluarkan angin itu pertama kali ditemukan oleh para petani padi yang sedang melihat tanaman padinya di sawah. Karena dirasa ada yang janggal para petani kemudian melaporkannya ke kantor desa setempat.
"Sekali-kali angin yang keluar cukup kuat, kencang sekali. Mau dikubur juga gak bisa. Anginnya keluar terus," timpal salah seorang petani di Desa Kedawung.
"Fenomena aneh tersebut diketahui sejak lima hari lalu dan kini angin masih menghembus dari lubang kecil. Angin yang keluar cukup kencang," kata Kepala Desa Kedawung Rosman Suganda, Kamis (28/1/2020).
Warga khawatir aingin yang keluar dari dalam tanah tersebut mengandung gas beracun dan membahayakan, meskipun kata Rosman sejauh ini tidak mengeluarkan bau.
"Bisa jadi itu gas, tapi belum tahu. Yang khawatir gasnya beracun. Atau kalau tersulut api menyala. Kan sangat berbahaya," tutur Rosman.
Demi keselamatan warga, pihak desa setempat sudah melaporkan kejadian itu ke polisi dan Pemda Subang. Saat ini lubang yang mengeluarkan angin itu dipasang pipa. "Kami minta area itu tidak dulu didekati warga. Takut ada apa-apa," ujar Rosman.
Lubang dalam tanah yang mengeluarkan angin itu pertama kali ditemukan oleh para petani padi yang sedang melihat tanaman padinya di sawah. Karena dirasa ada yang janggal para petani kemudian melaporkannya ke kantor desa setempat.
"Sekali-kali angin yang keluar cukup kuat, kencang sekali. Mau dikubur juga gak bisa. Anginnya keluar terus," timpal salah seorang petani di Desa Kedawung.
(sms)
tulis komentar anda